Scroll Untuk Membaca

AcehKesehatan

Selama Ramadhan, Puskesmas Darul Imarah Tetap Layani Masyarakat 24 Jam

Kepala Puskesmas Darul Imarah, dr. Nilawati, MKM. (Waspada/Ist)
Kepala Puskesmas Darul Imarah, dr. Nilawati, MKM. (Waspada/Ist)

KOTA JANTHO (Waspada): Puskesmas Kecamatan Darul Imarah tetap memberikan pelayanan kesehatan secara maksimal kepada masyarakat selama bulan suci Ramadan 1444 H.

“Pelayanan selama bulan Ramadan, Puskesmas tetap buka 24 jam, sama juga seperti sebelum ramadan. Cuma selama Ramadhan ada tiga shift yang kami jadwalkan yaitu, shift pagi, shift siang dan shif malam,” kata Kepala Puskesmas Darul Imarah, dr. Nilawati, MKM, di ruang kerjanya, Rabu (29/3).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Selama Ramadhan, Puskesmas Darul Imarah Tetap Layani Masyarakat 24 Jam

IKLAN

Lebih lanjut, Nilawati menjelaskan, untuk pelayanan umum tetap berlangsung seperti biasa. Tapi bagi yang bertugas diruang persalinan harus stanby.

“Yang bertugas di ruang persalinan itu harus stay siang dan malam. Karena, kalau ada pasien emergency cepat ditangani, apalagi Puskesmas Darul Imarah ada rawat inap,” jelasnya

Di samping itu, semua pelayanan yang diberikan tersebut, diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat. “Supaya masyarakat bisa merasakan layanan kesehatan yang maksimal di Puskesmas Darul Imarah selama bulan suci Ramadan. Untuk itu, kami terus berjaga selama 24 jam,” pungkasnya.(b03)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE