Scroll Untuk Membaca

Aceh

Sejak HRD Duduki Gedung DPR RI, Banyak Infrastruktur Di Aceh Diperjuangkan

Sejak HRD Duduki Gedung DPR RI, Banyak Infrastruktur Di Aceh Diperjuangkan
Anggota Komisi V DPR RI, H Ruslan M Daud, mendengar aspirasi ibu-ibu dalam kunjungan kerjanya di Kecamatan Peusangan Siblah Krueng, Selasa (23/1).Waspada/Fauzan

BIREUEN (Waspada): Keberadaan mantan Bupati Bireuen H Ruslan M Daud di senayan sangat bermanfaat bagi masyarakat. Kenapa tidak, sosok politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu sejak menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI banyak infrastruktur di Aceh yang telah diperjuangkan.

“Kami yakin, keberadaan HRD di gedung DPR RI bisa memperjuangkan harapan masyarakat Ujong Blang ini. Ada sekitar 7 kilometer tebing sungai yang perlu penanganan pembangunannya,” kata Keuchik Ujong Blang, Mulyadi, Selasa, (23/1) pada pertemuan kunjungan kerja Anggota DPR RI komisi V H Ruslan M Daud, di Kecamatan Kuta Blang.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sejak HRD Duduki Gedung DPR RI, Banyak Infrastruktur Di Aceh Diperjuangkan

IKLAN

Dalam kesempatan itu, para keuchik beserta tokoh masyarakat di kawasan tersebut, mengharapkan kepada HRD agar memperjuangkan pembangunan tebing yang sangat dibutuhkan saat ini seperti yang telah siap dibangun di kawasan Blang Me Kecamatan Kuta Blang.

Sejak HRD Duduki Gedung DPR RI, Banyak Infrastruktur Di Aceh Diperjuangkan

“Kami sangat mengharapkan kepada H Ruslan M Daud (HRD) agar memperjuangkan pembangunan tebing sungai Krueng Peusangan di Kecamatan Kutablang agar lebih baik lagi ke depannya,” sebut Mulyadi.

Dalam kunjungan kerja tersebut, HRD yang didampingi Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Muhibuddin, dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengaku siap menerima masukan dari masyarakat, termasuk dari mantan kombatan GAM.

“Kami juga siap memperjuangkan harapan dari berbagai kalangan masyarakat. Insya Allah, dengan ikhtiar kita bersama, semua yang kita harapkan akan terwujud sebagaimana yang kita harapkan bersama,” sebut Anggota DPR RI H Ruslan M Daud.

Sebelumnya HRD juga berkesempatan bertemu dengan para ibu ibu di kecamatan Peusangan Siblah Krueng, untuk mendengar aspirasi yang langsung di sampaikan kepada dirinya. Selanjutnya Bupati Bireuen H Ruslan periode 2012-2017, berkunjung ke Ujong Blang Kecamatan Kuta Blang, kemudian ke Kecamatan Jangka Kabupaten Bireuen. (Czan)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE