SUBULUSSALAM (Waspada): Satuan Intelkam Polres Subulussalam gelar Sosialisasi Pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Akademi Kebidanan (Akbid) Medica Bakti Persada Subulussalam, Kecamatan Simpang Kiri, Kamis (10/11)
Siaran pers Humas Polres melalui Grup WA terkait ditulis, disosialisasikan di sana tentang mekanisme dan prosedur pembuatan, syarat, biaya dan waktu pelayanan SKCK yang cepat dan mudah.

Menurut Kapolres AKBP Muhammad Yanis, SIK, MH melalui Kasat Intelkam Iptu Deny Albar, SH, MH, sosialiasi juga bertujuan agar Mahasiswi Akbid cepat memahami aturan dan syarat yang harus dilengkapi dalam pembuatan SKCK.
Selain itu, para mahasiswi tidak perlu atau takut mengurus SKCK dan bisa dilayani dengan cepat.
Ziarah Ke Makam Pahlawan
Sementara usai upacara Peringatan ke-77 Hari Pahlawan 10 November 2022, Kapolres AKBP Muhammad Yanis berziarah dan tabur bunga di Makam Pahlawan Sultan Daulat Sambo di Kampong Singgersing, Kecamatan Sultan Daulat bersama Wali Kota, H. Affan Alfian Bintang, SE yang bertindak sebagai inspektur upacara di halaman kantor wali kota, Kamis. (b17)