Scroll Untuk Membaca

Aceh

Sambut Tahun Baru Islam, Pemkab Agara Gelar Zikir Akbar

Sambut Tahun Baru Islam, Pemkab Agara Gelar Zikir Akbar
ZIkir akbar ini dihadiri ribuan jemaah Masjid Agung At-Taqwa, Kutacane. Waspada/Ist

KUTACANE (Waspada): Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1445 H, Pemkab Aceh Tenggara (Agara) menggelar Zikir Akbar di Masjid Agung At-Taqwa Kutacane, Jumat (21/7).

Zikir akbar tersebut dipimpin Al Ustadz Zul Arafah pimpinan Majelis Dzikir Arafah Aceh, zikir akbar ini bertemakan, Dengan Semangat Tahun Baru Hijriah Kita Kuatkan Aqidah, Tingkatkan Ukhuwah,” kata Pj Bupati melalui Kadis Kominfo, Zul Fahmy kepada Waspada Jumat (21/7) sore.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sambut Tahun Baru Islam, Pemkab Agara Gelar Zikir Akbar

IKLAN

Dikatakan, Pj Bupati Syakir mengajak meramaikan program kegiatan dan kajian keagamaan di Masjid Agung At – Taqwa. Kegiatan berzikir sekaligus pemberian santunan kepada sebanyak 50 orang anak yatim secara simbolis.

Pantauan Waspada, zikir akbar ini dihadiri ribuan jemaah yang terdiri Dandim 0108 Agara, Letkol. Inf. Mohammad Sujoko, Waka Polres Aceh Tenggara Kompol Ihcsan Pradita, SE, Ketua MPU Bukhari Husni, Ketua MAA, Thalib Akbar, Plt Sekda Yusrizal, Kadis Syariat Islam M. Iqbal serta seluruh instansi vertikal, pimpinan OPD dan Staf, Pengulu kute dan Perangkatnya, masyarakat dari 16 kecamatan, kute (desa) dan santri-santri dari dayah-dayah di Kab.Aceh Tenggara.(cseh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE