KUTACANE (Waspada): Bupati HM Salim Fakhry, SE, MM membuka kegiatan Safari Ramadan Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara 1446H/2025 di kediaman pribadinya di Kute Pengkih (Muara Lawe Bulan) Kecamatan Babussalam, Kamis (13/3) sore.
Pembukaan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara dan buka puasa bersama dengan tim Safari Ramadhan Provinsi Aceh guna mempererat silaturahmi, memberikan bantuan kepada masjid dan santunan kepada anak yatim yang dihadiri Forkopimda, OPD, para Ulama, Tokoh Masyarakat, Insan Pers dan LSM serta tamu undangan lainnya.
Kegiatan ini merupakan kegiatan resmi pertama HM Salim Fakhry SE MM usai dilantik menjadi Bupati Aceh Tenggara pada Februari 2025 lalu. Mengingat usai dilantik, Salim Fakhry harus mengikuti kegiatan retret di Magelang Jawa Tengah selama 8 hari, terhitung sejak 21 Februari hingga 28 Februari 2025.

Bupati Aceh Tenggara, HM Salim Fakhry mengatakan, selamat datang kepada Tim Safari Ramadhan Provinsi Aceh untuk dapat melaksanakan nanti bersafari ramadhan di salah satu desa yang ada di Kabupaten Aceh Tenggara yang nantinya dikordinir Sekda Kabupaten Aceh Tenggara.
“Begitu juga rekan-rekan kami Ketua Partai Golkar dan seluruh Fraksi Golkar nanti bersama-sama untuk melaksanakan sholat tarawih dengan Tim Safari Ramadhan Provinsi Aceh, bapak-ibu yang berbahagia, mengingat waktu rangkaian acara kita hari ini adalah pembukaan Safari Ramadhan Kabupaten Aceh Tenggara yang dirangkaikan secara simbolis nanti pemberian donasi untuk anak yatim, perlu kami laporkan kepada Tim Safari Ramadhan Provinsi Aceh, kami melaksanakan donasi untuk memberikan bantuan kepada anak yatim lebih kurang 3.100 anak yatim yang tersebar di Kabupaten Aceh Tenggara, nanti diberi secara simbolis kepada anak yatim,” pungkas Bupati Salim Fakhry menambahkan.

Didampingi Wakil Ketua DPR Aceh, H. Ali Basrah, Ketua DPD I Partai Golkar Aceh, Drs Teuku Muhammad Nurlif dan sejumlah pejabat provinsi lainnya. Ketua Tim Safari Ramadhan Provinsi Aceh Aliman dalam sambutannya mengatakan, sebagaimana yang disampaikan Gubernur Aceh Muzakir Manaf pada saat pelantikan Bupati defenitif Aceh Tenggara beberapa waktu lalu, berpesan tidak ada lagi suara sinso di hutan Aceh Tenggara.
“Tadi kami juga berkesempatan mengunjungi bendungan Lawe Sky ternyata lokasi ini juga beberapa waktu lalu dihantam banjir. Ini juga mengakibatkan penurunan hasil produksi padi dan penurunan hasil produksi ikan. Kerusakan hutan ini berdampak terhadap penghasilan petani. Untuk itu mari bersama sama kita sosialisasikan kepada masyarakat kita agar jangan lagi menebang hutan,” terangnya.
Dia juga menyampaikan program nasional, program makan bergizi gratis, hal ini dalam rangka menciptakan generasi cerdas di tahun emas 2045, juga bertujuan untuk menurunkan angka stunting, karena di Aceh Ini masih tinggi angka stuntingnya, ucap Aliman. (cseh)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.