Scroll Untuk Membaca

Aceh

Salim Fakhry Akan Beri Hadiah Kasat Narkoba

Anggota Komisi IV DPR-RI , H. M. Salim Fakhry, SE MM. Waspada/Ist
Anggota Komisi IV DPR-RI , H. M. Salim Fakhry, SE MM. Waspada/Ist

KUTACANE (Waspada): Anggota Komisi IV DPR RI H. M. Salim Fakhry SE, MM mengatakan, saya memuji kinerja Kapolres beserta jajaran getol berantas jaringan narkoba jenis sabu dalam kurun waktu tiga minggu trakhir.

Selain menyampaikan ucapan terima kasih, saya selaku putra daerah saya berharap kepada Kasat Narkoba Iptu Erwinsyah Putra,S.H, M.H, jangan pernah takut memerangi narkoba. Dengan keberhasilan yang dilakukan Kasat yang baru ini wajib kita acungi jempol dan harus kita beri dukungan untuk menyelamatkan generasi muda agar bersih dari narkoba,” kata Salim Fakhry, anggota DPR-RI asal Aceh Tenggara itu kepada Waspada, Senin (11/9), melalui HP selulernya saat dihubungi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Salim Fakhry Akan Beri Hadiah Kasat Narkoba

IKLAN

Menurutnya, untuk memberantas dan mengendus jaringan peredaran narkoba tidak mudah. Harus ada usaha dan kerja keras yang dilakukan pihak kepolisian hingga mampu mengungkap puluhan kasus,ujar Salim Fakhry.

“Pengungkapan puluhan kasus narkoba dalam waktu tiga minggu terakhir tentunya memerlukan teknik dan kesabaran yang tinggi. Untuk itu saya yakin Polres Agara terus melakukan upaya-upaya dalam pemberantasan narkoba ke dapannya lebih banyak lagi,” lanjut politisi partai Golkar ini.

“Saya mengapresiasi penuh kinerja Kapolres Aceh Tenggara AKBP R. Doni Sumarsono S. Ik, M. H dan Kasat narkoba yang berhasil mengungkap puluhan kasus selama dua minggu trakhir, keseriusan Kasat narkoba beserta personelnya nanti akan saya beri hadiah saat saya pulang ke Aceh Tenggara,” ujar Salim.

Selain itu, Salim Fakhry juga memuji kinerja Kasat Reskrim, Iptu Bagus Pribadi, SH beserta personel berhasil membekuk dua orang tersangka kasus pembunuhan dalam kurun waktu kurang dari 12 jam, kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Bukit Bintang Indah Kecamatan Leuser, Minggu (10/9) kemarin, cetusnya.

Gerak cepat pasukan di bawah pimpinan Kapolres Aceh Tenggara. Tentunya capaian kinerja baik seperti ini harus lebih ditingkatkan lagi demi terciptanya stabilitas kantibmas yang lebih baik lagi.

Menurut Salim Fakhry, dengan ditangkapnya dua orang tersangka pembunuhan oleh Tim Opsnal Satreskrim, Satintelkam, itu merupakan bukti bahwa kepolisian setempat dengan sigap menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya.

“Ini merupakan sebuah kinerja yang baik dilakukan oleh Polres Agara untuk menjaga stabilitas Kantibmas, dan patut kita beri apresiasi dan ucapan terima kasih kasih,” kata Salim Fakhry lagi.

Dia melanjutkan, kinerja yang ditunjukkan pihak Polres Aceh Tenggara dalam pengungkapan kasus pembunuhan tersebut, dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Aceh Tenggara dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, ujar Fakhry menambahkan.

Sementara itu, Kapolres Agara, AKBP R. Doni Sumarsono melalui Kasat Narkoba Iptu Erwinsyah Putra, saat dikonfirmasi Waspada mellaui HP selulernya Senin (1/9) sekira pukul 12.35 WIB, mengatakan, ungkap kasus narkoba sejak tgl 21 Agustus sampai dengan tanggal 11 September 2023 dengan jumlah kasus sebagai berikut kata dia, jumlah kasus , sabu 9 kasus, dengan jumlah tersangka 13 orang termasuk bandar dan pengedar dengan barang bukti seberat 40,12 gram, pungkas Kasat Narkoba. (cseh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE