Scroll Untuk Membaca

AcehPendidikan

Safrizal Rahman Terpilih Jadi Dekan Fakultas Kedokteran USK

Safrizal Rahman Terpilih Jadi Dekan Fakultas Kedokteran USK
Dr. dr. Safrizal Rahman, MKes, Sp.OT. (Waspada/Ist)
Kecil Besar
14px

BANDA ACEH (Waspada): Dr. dr. Safrizal Rahman, M.Kes., SpOT terpilih dan dilantik menjadi Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (USK) menggantikan Prof. Dr. dr. Maimun Syukri, SpPD-KGH., FINASIM.

Safrizal yang juga Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Provinsi Aceh, ini dilantik sebagai Dekan Fakultas Kedokteran USK, Senin (1/4).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Safrizal Rahman Terpilih Jadi Dekan Fakultas Kedokteran USK

IKLAN

Berdasarkan informasi dari berbagai sumber menyebutkan, pemilihan Dekan Fakultas Kedokteran USK dilaksanakan sesuai ketentuan yang ditetapkan rektorat.

Menjelang berakhir masa jabatan, senat fakultas mengirimkan calon-calon yang memenuhi syarat kepada rektor untuk dipertimbangkan.

Syarat bakal calon dekan antara lain memiliki gelar doktor, berpengalaman sebagai Lektor Kepala, memiliki pengalaman dalam pengelolaan pendidikan serta bersedia untuk menjabat sebagai dekan.

Dalam prosesnya, terjaring dua calon yang memenuhi syarat, yakni dr. Azwar Ridwan dan dr. Safrizal Rahman.

Kedua calon tersebut kemudian mempresentasikan visi dan misi mereka di hadapan Rektor dan Wakil Rektor Universitas.

Akhirnya rektor memilih dan menetapkan Dr. Safrizal Rahman sebagai Dekan Fakultas Kedokteran USK yang baru. (b03)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE