Scroll Untuk Membaca

AcehKesehatan

RSUD Datu Beru Akan Fungsikan Layanan Kateterisasi Jantung

RSUD Datu Beru Akan Fungsikan Layanan Kateterisasi Jantung
Layanan kateterisasi jantung di RSU Datu Beru dalam waktu dekat akan difungsikan.Waspada/Sumarsono

TAKENGON (Waspada): Pelayanan kateterisasi jantung di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Datu Beru, Takengon, Aceh Tengah, dalam waktu dekat akan difungsikan.

Sebelumnya, pelayanan kateterisasi jantung atau cath lab di RSU Datu Beru Takengon, sempat terhenti selama beberapa bulan terkahir karena beberapa alasan diantaranya terjadinya kerusakan pada alat cath lab.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

RSUD Datu Beru Akan Fungsikan Layanan Kateterisasi Jantung

IKLAN

Direktur RSUD Datu Beru, Takengon dr Gusnarwin Selasa (30/7) mengatakan, layanan kateterisasi Jantung sempat terhenti, sejak 11 November 2023 lalu. Sejak saat itu, pasien jantung di Aceh Tengah harus dirujuk ke RSUD Zainoel Abidin, Banda Aceh.

“Untuk saat ini, Cath Lab sudah diperbaiki dan siap untuk digunakan. Apalagi, dokter yang akan menangani pasien jantung yaitu dr Munadi akan kembali bertugas di RSU Datu Beru Takengon. Beliau akan stand by disini, dan tidak lagi bekerja di Jakarta,” kata Gusnarwin.

Menurut Gusnarwin, untuk pengoperasian pelayanan kateterisasi jantung di RSU Datu Beru, Takengon, hanya tinggal menunggu adendum dari pihak BPJS Kesehatan. “Saat adendum ditandatangani, hari itu juga layanan sudah dapat dilakukan. Dan kita usahakan, awal Agustus ini, semua proses administrasi itu sudah selesai,” ujarnya.(cno)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE