ACEH TAMIANG (Waspada): Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Langsa yang juga alumni SMP Negeri 1 Manyak Payed Tualang Cut, Kabupaten Aceh Tamiang, Putra Zulfirman menjadi pembina upacara bendera, di lingkungan sekolah, Senin (18/9).
Pelaksanaan upacara pengibaran bendera merah tersebut berjalan khidmat yang diikuti para siswa-siswi kelas VII-IX, dewan guru serta para tenaga kependidikan di SMPN 1 Manyak Payed tersebut.
Di hadapan peserta upacara, Putra Zulfirman mengungkapkan rasa bangga terhadap SMPN 1 Manyak Payed menjadi pembina upacara. Di mana dirinya merupakan alumni SMP Negeri I Manyak Payed tahun 1999.
“Alhamdulillah, hari ini saya berkesempatan jadi pembina upacara. Setelah 27 tahun silam sebagai peserta dan petugas upacara kala mengenyam pendidikan dalam menimba ilmu di sekolah ini,” ucapnya.

Putra Zulfirman selaku alumni menyampaikan beberapa amanatnya kepada para siswa diantaranya, agar menjadikan pelaksanaan kegiatan upacara bendera Senin pagi sebagai upaya memupuk persatuan dan kesatuan.
Selain itu, sebagai salah satu upaya guna meningkatkan sikap tertib dan disiplin, rasa tanggung jawab, cinta tanah air, mencetak karakter pemimpin masa depan dan sikap kekompakan diantara siswa-siswi dan jiwa patriotisme.
Putra berharap, kepada para siswa agar dapat belajar dengan tekun, memiliki semangat untuk mengikuti kegiatan ekstrakurikuler, jauhi narkoba dan tidak terlibat tawuran maupun kenakalan remaja dan kriminal lainnya.
Menurutnya, banyak alumni SMPN 1 Manyak Payed yang telah mengabdikan diri di berbagai profesi diantaranya menjadi TNI/Polri, PNS, dosen, kepala desa, pengusaha bahkan beberapa diantaranya kembali ke sekolah ini mengabdi sebagai guru dan tenaga kependidikan.
“Kita harus bangga, menjadi siswa-siswi SMP Negeri 1 Manyak Payed karena banyak melahirkan tokoh-tokoh. Dengan harapan para adik-adik semuanya, menjadi generasi emas di masa yang akan datang,” imbuh Putra Zulfirman yang mengaku pertama mengenal organisasi di SMP Negeri Manyak Payed menjadi Wakil Ketua OSIS.
Sementara, Kepsek SMP Negeri 1 Manyak Payed, Helmi, SPd didampingi Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Dedek Yusra, S.Pd mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Putra Zulfirman selaku alumni yang telah bersedia menjadi pembina upacara pada hari ini, serta pencerahan atau motivasi kepada siswa-siswi semuanya. (b24)