Scroll Untuk Membaca

AcehHeadlines

Puluhan Warga Tumbang, Medco EP Bertanggungjawab

Puluhan Warga Tumbang, Medco EP Bertanggungjawab
DIRUJUK: Warga yang mengalami muntah, mual dan sesak dirujuk dari Puskesmas Banda Alam ke RSUD Dr Zubir Mahmud Aceh Timur, Minggu (24/9) malam. Waspada/Ist

IDI (Waspada): Sebagai bentuk tanggung jawab, PT Medco E&P Malaka (Medco EP) telah menindaklanjuti laporan warga terkait dugaan kebauan di sekitar area operasi hingga menyebabkan puluhan warga Gampong Panton Rayeuk T, Banda Alam, Aceh Timur, tumbang, Minggu (24/9) malam.

VP Relations & Security Medco EP, Arif Rinaldi, dalam siaran pers yang diterima Waspada, Senin (25/9) menjelaskan, perusahaan bergerak cepat dan berkoordinasi dengan instansi kesehatan setempat untuk memastikan warga mendapatkan perawatan dan penanganan medis secara intensif di RSUD Dr Zubir Mahmud. “Bahkan sebagian warga telah diperbolehkan pulang,” tulis Arif Rinaldi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Puluhan Warga Tumbang, Medco EP Bertanggungjawab

IKLAN

Dia menambahkan, perusahaan juga telah menurunkan Tim Kesehatan, Keselamatan Kerja dan Lindung Lingkungan ke lokasi kejadian dan memberikan penanganan kesehatan kepada warga.

“Perusahaan bersama instansi terkait akan segera melakukan identifikasi penyebab kebauan,” timpa Arif Rinaldi.

Menurutnya, perusahaan saat ini tengah melakukan kegiatan perawatan fasilitas sumur di lapangan gas Alue Siwah dalam upaya menjaga keandalan operasi.

“Perusahaan akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk melakukan penanganan secara maksimal dan berharap dukungan dari semua pihak agar dapat tertangani,” demikian Arif Rinaldi. (b11)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE