Scroll Untuk Membaca

AcehEkonomi

PT Socfindo Seumanyam Santuni Anak Yatim 12 Desa

NAGAN RAYA (Waspada): PT Socfindo Seumanyam menyantuni sebanyak 142 anak yatim dari 12 desa dalam lingkungan perusahaan itu, di Masjid PT Socfindo Seumanyam.

Dalam santunan anak yatim tersebut turut hadir Camat Darul Makmur, Tawaruddin, S.Sos dan aparatur desa setempat dalam lingkungan perusahaan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

PT Socfindo Seumanyam Santuni Anak Yatim 12 Desa

IKLAN

Pengurus PT Socfindo Seumanyam Boby Hercules kepada Waspada.id Rabu (20/4) mengatakan kegiatan tersebut merupakan rutinitas tahunan PT Socfindo Seumanyam.

“Ini merupakan kegiatan sosial tahunan PT Socfindo Seumanyam, Alhamdulillah tahun ini juga ada peningkatan penerima manfaat,” kata Boby Hercules.

Pada tahun yang lalu pemberian santunan anak yatim hanya dari 7 xesa, sementara tahun ini pihaknya sudah mengupayakan lebih banyak lagi yakni di 12 desa dalam lingkungan perusahaan.

Camat Darul Makmur, Tawaruddin, S.Sos mengapresiasi kegiatan sosial yang dilakukan oleh perusahaan perkebunan kelapa sawit tersebut.

“Terima kasih atas kepeduliannya untuk anak-anak kami yang berada di lingkungan perusahaan. Kami sangat mendukung dan berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut,” harap Camat Tawaruddin. (b22)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE