LANGSA (Waspada): Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Samudra bekerjasama dengan British Council melalui UPT Bahasa Unimed melaksanakan kegiatan info session IELTS on Computer, di Aula 1 Biro Kampus setempat, Kamis (7/3).
Kegiatan info session IELTS on Computer ini dibuka Wakil Dekan (Wadek) 2 FKIP Bagian Umum dan Keuangan Universitas Samudra Drs. Sukirno, M.Pd dengan menghadirkan narasumber Kepala UPT Bahasa Unimed Dr. Isli Indiah Pane, M.Hum yang diikuti sekitar 100 peserta mahasiswa dan dosen.

Koordinator Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Evi Zulida S.Pd, M.S kepada Waspada menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bahasa inggris dalam mengikuti tes IELTS.
Kegiatan pelaksanaan IELTS langsung di laksanakan simulasi tesnya, jadi para peserta dapat memahami skill dan strategi mengerjakan IELTS sehingga meningkatkan semangat para peserta, ujarnya.
Semoga dengan dilaksanakan acara ini, para mahasiswa program studi pendidikan Bahasa Inggris dapat mengikuti program mengikuti Program International Student Mobility Awards (IISMA), sehingga dapat mewakili utusan dari Universitas Samudra, imbuh Evi. (b24)