KUTACANE (Waspada) Ponpes Raudhatul Islam Desa Perapat Batul Nunggul kini menggalakkan Zikir Akbar untuk kepentingan ummat di Kemukiman Biak Mantelang, Kecamatan Lawe Alas Aceh Tenggara.
“Zikir akbar tersebut selain untuk kepentingan ummat, juga bertujuan untuk menjalin hubungan tali silaturahmi antara Imum Mukim, kepala desa dan masyarakat serta untuk menghindari adanya hal-hal negatif mengenai akidah yang dianggap tidak diinginkan,” kata Abuya Tgk. H. Basari Pimpinan Ponpes Raudhatul Islam kepada Waspada. id, Jumat (24/5) siang.
Pelaksanaan zikir akbar setiap masjid di Kemukiman Biak Mentelang Kecamatan Lawe Alas dijadwalkan dalam satu minggu sekali ini pengganti kegiatan safari Subuh sebelumnya. Zikir akbar di Masjid Desa Rih Mbelang jadwalnya pada minggu ini dengan rangkai acara sebagai berikut: Salat Magrib berjamaah dipimpin Imam Abuya Tgk. H. Basari, zikir sesudah Salat Maghrib dipimpin Imam Abuya Tgk. H. Basari, berdoa bersama dipimpin oleh Abuya Tgk. H. Basari. selawat dipimpin Imam Abuya Tgk. H. Basari.
Sedangkan, Salat Sunat Ba’diyah masing masing, Taushiyah oleh Abuya Pimpinan Pesantren Raudhatul Islam, Zikir Bersama dengan Tawadu’ dipimpin Abuya sampai waktu Salat Isya. “Setelah itu selesai rangkaian kegiatan,” sebut Buya yang dikenal kesederhanaannya ini. (cseh)