BIREUEN (Waspada): Untuk meringankan beban masyarakat miskin di bulan suci Ramadan,
Kapolres Bireuen, AKBP Mike Hardy Wirapraja, SIK, MH melalui Kapolsek Jeunieb Iptu Faisal Riza, SH, MH menyerahkan 20 paket Sembako, Jumat (31/3).
Penyerahan paket bantuan berlangsung di Desa Matangbangka, Kecamatan Jeunieb, Bireuen. Iptu Faisal Riza dalam kesempatan itu menjelaskan, Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri, diserahkan kepada masyarakat miskin dan kurang mampu. “Adapun jumlah paket bantuan yang disalurkan sebanyak 20 paket,” jelas Kapolsek Jeunieb.
Dia juga menambahkan paket bantuan berupa, sirup, minyak makan, gula pasir, teh celup dan susu kental manis.

Selain Kapolsek Jeunieb Iptu Faisal Riza, kegiatan ini ikut dihadiri, sejumlah perangkat Desa Matangbangka, personel Polsek Jeunieb, serta warga penerima bantuan kemanusiaan.
Faisal Riza juga menjelaskan, kegiatan penyerahan, Bantuan Kemanusiaan untuk Negeri, merupakan salah satu program kemanusiaan yang dilaksanakan oleh Polri di setiap wilayah. Tujuannya, untuk membantu meringankan beban masyarakat miskin dan mendapatkan keberkahan selama bulan suci Ramadan.
“Dengan adanya kegiatan bantuan kemanusiaan tersebut diharapkan dapat meningkatkan rasa kepercayaan masyarakat terhadap Polri dan dapat meringankan beban masyarakat,” tambahnya. (b08)