Scroll Untuk Membaca

Aceh

Polisi Singkil Sigap Evakuasi Warga Terdampak Banjir

Polisi Singkil Sigap Evakuasi Warga Terdampak Banjir
Personel Polres Aceh Singkil saat melakukan evakuasi barang-barang dari rumah warga yang terdampak banjir, dengan perahu karet dan secara manual. Dok Polres Singkil

SINGKIL (Waspada): Personel Polres Aceh Singkil terlihat sigap membantu masyarakat di Desa Ujung Bawang, melakukan evakuasi barang-barang yang terkena banjir.

Di tengah situasi darurat itu, polisi juga cepat tanggap untuk mengatur lalu lintas di titik ruas jalan yang sudah terendam banjir.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Polisi Singkil Sigap Evakuasi Warga Terdampak Banjir

IKLAN

Hingga, Minggu (26/11) malam, polisi terus melakukan pengamanan jalan untuk menghindari kecelakaan lalu lintas, lantaran pembatas bahu jalan yang sudah tidak terlihat karena genangan banjir.

Banjir karena luapan air sungai ini telah menyebabkan kerugian material yang cukup besar di Kecamatan Singkil.

Termasuk rumah-rumah warga terendam air, dan jalan lintas Singkil-Subulussalam juga terendam, dengan ketinggian air diperkirakan mencapai 20-50 cm di badan jalan lintas Singkil-Subulussalam.

Personel Polres Aceh Singkil yang dipimpin Kabag Ops Polres Aceh Singkil AKP Didik Suratno, langsung melakukan evakuasi warga yang rumahnya tergenang air.

Polisi Singkil Sigap Evakuasi Warga Terdampak Banjir

Dengan menggunakan perahu karet dan peralatan penyelamatan lainnya, untuk membawa warga ke tempat yang lebih aman.

Kapolres Aceh Singkil, AKBP Suprihatiyanto, telah memerintahkan seluruh jajaran untuk melakukan upaya penanganan, terhadap situasi yang terdampak banjir, menghindari kerugian materil yang lebih besar dan menghindari korban jiwa.

Polres Aceh Singkil juga mengerahkan sarana prasarana untuk melakukan evakuasi seperti perahu karet dan dibantu perahu-perahu milik nelayan.

“Banjir yang melanda Desa Ujung Bawang ini menjadi pembelajaran bagi kita semua akan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana alam.
Dalam situasi darurat seperti ini, kerja sama antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat sangatlah penting,” ucap Kapolres.

Dalam kesempatan itu, warga Desa Ujung Bawang turut menyampaikan ucapan terima kasih kepada personel Polres Aceh Singkil yang cepat tanggap terjun langsung membantu evakuasi barang-barang warga.

“Dengan kesiapsiagaan personel Polres mereka mengaku lebih aman dan nyaman karena telah dibantu dan didampingi saat menghadapi bencana,” ujar sejumlah warga. (b25)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE