Polisi Awasi Distribusi Minyak Goreng Subsidi Di Aceh Singkil

  • Bagikan
Personel Tipidter Polres Aceh Singkil, saat memeriksa migor minyak kita kemasan dan botol, di sejumlah pedagang di Aceh Singkil, Rabu (19/3/2025). Waspada/Ist
Personel Tipidter Polres Aceh Singkil, saat memeriksa migor minyak kita kemasan dan botol, di sejumlah pedagang di Aceh Singkil, Rabu (19/3/2025). Waspada/Ist

SINGKIL (Waspada): Personel Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Aceh Singkil melakukan pengawasan distribusi dan ketersediaan minyak goreng subsidi merek Minyak Kita, di sejumlah distributor dan toko di wilayah hukum Polres Aceh Singkil, Rabu, (19/3).

Pemeriksaan stok pasokan minyak kita ini dilakukan sebagai langkah antisipasi guna mencegah kelangkaan minyak goreng subsidi di pasaran serta memastikan distribusi berjalan sesuai ketentuan.

Dalam pengecekan tersebut, petugas memeriksa stok minyak goreng, harga jual, serta kepatuhan distributor dalam menyalurkan minyak goreng kepada masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa minyak goreng subsidi ini tetap tersedia dan tidak mengalami kelangkaan di pasaran selama bulan Ramadhan ini hingga memasuki Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Selain itu, kami juga mengecek apakah ada indikasi penimbunan atau penyimpangan distribusi yang dapat merugikan masyarakat,” kata Kapolres Aceh Singkil melalui Kasie Humas Iptu Eska Agustinus Simangunsong SH, kepada Waspada.id, Kamis (20/3/2025).

“Ada tiga grosir yang dilakukan pengecekan oleh Personel Unit Tipidter Satreskrim Polres Aceh Singkil, di antaranya Toko Jasa Bunda yang berlokasi di Desa Gosong telaga Timur memiliki stok 120 liter, Toko Yuwis Yara Desa Gosong Telaga Utara memiliki stok 180 liter dan Toko Arkan Kampung Baru memiliki Stok sebanyak 120lLiter, di mana masing-masing toko ini menjual dengan harga yang normal yakni Rp17 ribu,” kata Eska.

Pihak kepolisian juga mengimbau para pedagang dan distributor agar tidak melakukan penimbunan atau menaikkan harga di luar ketentuan pemerintah. “Jika ditemukan pelanggaran, tindakan tegas akan diambil sesuai dengan peraturan yang berlaku,” ucapnya

Masyarakat diharapkan untuk tetap tenang dan tidak melakukan panic buying. Jika menemukan adanya dugaan penimbunan atau praktik harga yang tidak wajar, warga dapat melaporkannya kepada pihak kepolisian atau instansi terkait.

Pengecekan ini akan terus dilakukan secara berkala guna memastikan ketersediaan dan distribusi minyak goreng subsidi tetap berjalan lancar di Aceh Singkil, pungkas Eska. (B25)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Polisi Awasi Distribusi Minyak Goreng Subsidi Di Aceh Singkil

Polisi Awasi Distribusi Minyak Goreng Subsidi Di Aceh Singkil

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *