Scroll Untuk Membaca

Aceh

Polbangtan Medan Gandeng Fakhry Gelar Bimtek Di Agara

Polbangtan Medan Gandeng Fakhry Gelar Bimtek Di Agara
Polbangtan Medan menggandeng anggota Komisi IV DPR RI, H. M. Salim Fakhry, SE, MM menggelar bimtek angkatan I peningkatan kapasitas petani dan penyuluh di Desa Ketambe, Jumat (31/3). Waspada/Seh Muhammad Amin

KUTACANE (Waspada): Polbangtan Medan menggandeng anggota Komisi IV DPR RI, H. M. Salim Fakhry, SE, MM menggelar Bimtek angkatan I peningkatan kapasitas petani dan penyuluh di Desa Ketambe, Kecamatan Ketambe Kabupaten Aceh Tenggara (Agara ) Jumat (31/3) siang.

Bimtek yang diikuti peserta kelompok tani seratus orang itu dihadiri, anggota Komisi IV DPR RI, H. M. Salim Fakhry, SE, MM, Direktur Perguruan Tinggi Politeknik Pembangunan Pertanian Medan, Ir. Yuliana Kansrini M.Si, diwakilkan Rajendra Rohyat, Kepala Dinas Pertanian Agara, Riskan SP, Dan Pos Pol Ketambe, Dan Pos Ramik Ketambe, Samsuariadi, anggota DPRK Agara serta tamu undangan lainnya.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Polbangtan Medan Gandeng Fakhry Gelar Bimtek Di Agara

IKLAN

Bimtek tersebut diprakarsai oleh anggota Komisi IV DPR-RI, H.M. Salim Fakhry SE, MM, sebagai wujud pemerintah dalam meningkatkan SDM petani melalui pokok pikir anggota dewan tersebut.

Salim Fakhry berharap, ke depannya penyuluh dan petani yang mengikuti kegiatan tersebut dapat menyerap apa yang disampaikan pemateri, supaya hal tersebut sangat bermanfaat untuk meningkatkan kapasitas hasil pertanian seperti komoditi jagung hibrida, padi maupun komoditi lainnya.

Dalam sambutannya, Direktur Politeknik Pembangunan Pertanian Medan yang diwakili oleh Rajendra Rohyat Sp, menyebutkan, Bimtek peningkatan kapasitas petani dan penyuluh adalah salah satu peran pemerintah dalam mewujudkan petani Indonesia untuk menyongsong petani yang lebih berpenghasilan.

Dia mengatakan, petani yang berpenghasilan tentunya tidak terlepas dari Sumber Daya Manusia yang memiliki pengetahuan dalam pemanfaatan dibidang-bidang sektor pertanian. Terutama yaitu, dalam mengembangkan Program Kementerian Pertanian yang sedang dilaksanakan.

Program Kementerian Pertanian yang melalui Badan Penyuluh, saat ini, mempunyai lima program unggulan diantaranya, 1. Pengembangan wirausaha petani melalui Tani Apur, 2. Pelatihan sejuta petani dan penyuluh kader Petani Melenial, 3. Penguatan peran kelompok tani dan Kelembagaan Kelompok Tani, 4. Lokot persentase melalui teknologi, 5. Genta Organik (Gerakan Tani Pro Organik).

Dia menjelaskan, dari lima program tersebut, semuanya sangat penting untuk dikembangkan.Tujuannya, sebagai peningkatan kapasitas petani yang berpenghasilan, dan mampu menuju petani yang mandiri, terlebih dalam menggunakan pupuk organik dan hayati.

“Pemanfaatan pupuk organik dan pupuk hayati serta pembenahan tanah sebagai solusi terhadap ‘masalah pupuk mahal’, sangat penting didorong melalui gerakan tani pro organik. Untuk itu, materi Bimtek ini akan dilaksanakan dengan metode pemanfaatan pupuk organik dan hayati,” jelasnya.

Seusai acara Bimtek tersebut di tempat terpisah, Salim Fakhry memberikan bantuan 100 Kg beras kepada Yayasan Badrul Ulum di Desa Lawe Penanggalan Kecamatan Ketambe Aceh Tenggara. (cseh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE