REDELONG (Waspada): Pj Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si memberikan piagam penghargaan kepada beberapa beberapa ASN yang diserahkan langsung dalam pelaksanaan apel Senin di lapangan upacara kantor bupati setempat, Senin (26/12).
Dari beberapa ASN yang menerima penghargaan tersebut salah satunya Yulita Anggraini,SKM,MKes Kepala Bidang pada Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan keluarga berencana (DP3AKB) Kabupaten Bener Meriah.
Kepala Bidang Keluarga Berencana Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga, Yulita Anggraini ini sebelumnya sukses menghantarkan Bener Meriah meraih penghargaan setelah menjuarai pelayanan sejuta Akseptor MKJP di tingkat nasional.
Tidak hanya itu, ia juga terlihat ikut berperan menjalankan program Pj Bupati Bener Meriah dalam hal penanganan kasus stunting sehingga menerima penghargaan praktek baik audit kasus stunting di tingkat tingkat nasional dan atas keberhasilan itu juga, Yulita sempat diundang oleh Sekretariat BKKBN Provinsi Aceh untuk menjadi pemateri.
Saat dikonfirmasi Yulia Anggraini mengaku terharu atas penghargaan yang diberikan oleh Pj Bupati Bener Meriah dan mengucapkan terimakasih kepada Pj Bupati yang sudah menghargai kerja mereka dan tim. “TTentu ini akan menjadi semangat kami dan Insya Allah ke depan kami akan bekerja lebih keras lagi serta memberikan inovasi yang lebih bagus lagi untuk Kabupaten Bener Meriah,” kata Yuli.
Selain itu, menurut Yuli kunci keberhasilan tersebut tidak terlepas dari doa ibu, bekerja Ikhlas dan paham tupoksi serta dukungan keluarga yang memberikan dorongan mau[un tim yang solid. “Tim yang solid dan tim yang luar biasa bukan hanya di DP3A- KB melainkan seluruh tim yang ada di lapangan dan tanpa mereka semua saya tidak ada apa-apanya,” tegasnya.
Sebelumnya Pj Bupati Bener Meriah dalam kesempatan itu menyampaikan, para ASN yang mendapatkan penghargaan agar dapat menjadi teladan dan menjadi contoh untuk serta motivasi untuk ASN yang lain.
Selain itu ia mengajak para ASN untuk menjadikan tahun 2023 lebih baik dari tahun 2022 ini. “Tahun 2022 akan berakhir, sifat dan perilaku yang kurang baik jangan terbawa di tahun depan,” tandasnya.(cno)