Scroll Untuk Membaca

Aceh

Pj Bupati Aceh Besar Serukan Shalat Gaib Untuk Korban Gempa Turki Dan Suriah

Pj Bupati Aceh Besar Serukan Shalat Gaib Untuk Korban Gempa Turki Dan Suriah
Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto. Waspada/Ist

KOTA JANTHO (Waspada): Penjabat Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, SSTP, MM, menyerukan kepada masyarakat agar melaksanakan shalat ghaib kepada umat Islam yang menjadi korban gempa di Turki dan Suriah.

“Kita sebagai sesama muslim harus saling mendoakan. Hal ini juga telah diserukan Ketua MPU Aceh Tgk H Faisal Ali agar masyarakat melaksanakan shalat gaib untuk korban gempa di kedua negara tersebut,” ungkap Muhammad Iswanto usai melaksanakan shalat ghaib sehabis shalat Jumat di Masjid Al-Istiqamah, Kecamatan Lhoknga, Jumat (10/2).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pj Bupati Aceh Besar Serukan Shalat Gaib Untuk Korban Gempa Turki Dan Suriah

IKLAN

Shalat ghaib itu diimami oleh Ustad H Zoelkarnaen Al Hafidz dan diikuti ratusan jamaah shalat Jumat.

Shalat ghaib untuk korban gempa itu, kemarin, sudah dilaksanakan di berbagai masjid di Kabupaten Aceh Besar, termasuk Masjid Agung Al-Munawwarah Kota Jantho dan masjid-masjid lainnya setelah pelaksanaan shalat Jumat. Masyarakat tampak khusyuk berdoa dan mengikuti shalat ghaib tersebut.

Kisah pilu yang dialami korban gempa Turki dan Suriah harus menjadi perhatian kita bersama. Apalagi, katanya, saat tsunami menerjang Aceh di penghujung tahun 2004 lalu, Turki telah banyak membantu masyarakat Aceh. Hingga kin, tercatat sudah lebih dari 19.300 orang dinyatakan meninggal dan masih banyak lagi yang terkubur di reruntuhan bangunan

.Nasib korban gempa tersebut sangat menyedihkan. “Pemkab Aceh Besar mengajak masyarakat agar ikut melaksanakan shalat ghaib kepada kaum muslim yang menjadi korban pada peristiwa gempa tersebut,” ucap Iswanto.

Di samping itu, lanjut Pj Bupati Aceh Besar, Pemkab bersama OPD sudah mulai mengumpulkan bantuan yang nantinya akan disalurkan melalui BPBD kepada pejabat terkait di Provinsi Aceh. “Saya juga mengajak masyarakat, ikut menggalang dana dan bantuan untuk membantu korban gempa di Turki dan Suriah,” ajak Muhammad Iswanto. (b03)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE