Scroll Untuk Membaca

AcehPendidikan

Perdana, Knowledge FTIK IAIN Langsa Gelar Seminar Nasional Kolaboratif

Perdana, Knowledge FTIK IAIN Langsa Gelar Seminar Nasional Kolaboratif
Program Knowledge Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa saat menggelar kegiatan Seminar Nasional dengan Tema "Integrasi Ilmu", Selasa (16/7).Waspada/Ist

LANGSA (Waspada): Program Knowledge Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa menggelar kegiatan Seminar Nasional dengan Tema “Integrasi Ilmu”, Selasa (16/7).

Chief of Program (CoP) Knowledge FTIK IAIN Langsa, Dr. Muhammad Nur, M.Pd menyebutkan, seminar nasional tersebut merupakan kegiatan perdana knowledge yang sekaligus menandai peluncuran program ini.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Perdana, Knowledge FTIK IAIN Langsa Gelar Seminar Nasional Kolaboratif

IKLAN

“Seminar nasional ini merupakan kegiatan kolaboratif antara FTIK IAIN Langsa dengan Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) Medan, dan dilaksanakan secara online,” kata Muhammad Nur.

Adapun yang menjadi barasumber pada kegiatan tersebut adalah Wakil Dekan I UISU Medan, Dr. Abdul Rahman, Lc., S.E., MA, Wakil Dekan III FTIK IAIN Langsa, Dr. Muhaini, MA, dan dosen FTIK IAIN Langsa, Dr. (C) Asrul, M.Pd.

Lebih lanjut Muhammad Nur menjelaskan, kegiatan ini dibuka dengan Opening Speech oleh Wakil Dekan III FTIK IAIN Langsa, Dr. Muhaini, MA, dan Dekan FAI UISU, Dr. Abu Bakar, S.H.I., MA, sedangkan para peserta berasal dari akademisi serta mahasiswa FTIK IAIN Langsa dan FAI UISU, selain itu seminar ini juga diikuti oleh para praktisi pendidikan dan masyarakat umum dari Aceh dan Sumatera Utara.

“Insya Allah kegiatan ini akan dilaksanakan secara reguler dan menjadi kegiatan periodik Program Knowledge FTIK IAIN Langsa, serta kita berharap semakin banyak lembaga yang dapat berkontribusi dalam kegiatan ini untuk mencerdaskan anak bangsa,” tandas Muhammad Nur. (b13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE