Scroll Untuk Membaca

Aceh

Pengunjung Water Park Kelapa Satu Sigli Serahkan Infak Palestina

CEO WP Kelapa Satu, Apriadi serahkan Infak pengunjung untuk Palestina yang diterima Ketua KNRP Ust Maimun, Selasa ( 4/6). Waspada/ Muhammad Riza
CEO WP Kelapa Satu, Apriadi serahkan Infak pengunjung untuk Palestina yang diterima Ketua KNRP Ust Maimun, Selasa ( 4/6). Waspada/ Muhammad Riza

SIGLI (Waspada): Water Park (WP) Kelapa Satu, Blang Paseh,Kota Sigli, Kabupaten Pidie menyalurkan infak kemanusiaan pengunjungnya untuk Palestina tahap dua senilai Rp3 juta melalui Komite Nasional Rakyat Palestina (KNRP).

“Infak ini merupakan titipan dari pengunjung Water Park Kelapa Satu, Blang Paseh sebagai bentuk kepedulian terhadap rakyat Palestina yang ditindas dan dijajah oleh Israel,” kata CEO WP Kelapa Satu, Apriadi, Rabu (4/6).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pengunjung Water Park Kelapa Satu Sigli Serahkan Infak Palestina

IKLAN

Apriadi berharap, infak yang disalurkan dapat bermanfaat untuk masyarakat Palestina. Begitupun, dia juga mengharapkan agar masyarakat Palestina bisa bersabar dan kuat menghadapi ujian yang sedang mereka terima.

“Kami berharap semoga rakyat Palestina bisa hidup dengan aman, nyaman, damai, tenteram. Kami juga berharap mereka sabar dan tahan ujian, mudah-mudahan mereka diberikan pahala yang besar atas kesabaran dari ujian yang mereka terima,” ujarnya.

Infak pengunjung WP tahap dua ini senilai Rp3 juta yang diserahkanya itu diterima oleh Ketua KNRP Ust Maimun, Lc. (b06)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE