Scroll Untuk Membaca

Aceh

Pengamat: Abu Razak Layak Dampingi Mualem Sebagai Cawagub

Muslem Hamidi, S.IP, Pengamat Sosial Politik Aceh. Waspada/Ist
Muslem Hamidi, S.IP, Pengamat Sosial Politik Aceh. Waspada/Ist

ACEH UTARA (Waspada): Salah seorang pengamat sosial politik Aceh, Husen Hamidi S.IP menilai Abu Razak layak menjadi calon Wakil Gubernur Aceh mendampingi calon Gubernur Aceh Mualem Muzakkir Manaf untuk Pilkada mendatang.

Dikatakannya, terkait sosok pendamping mualem yang telah mengerucut menjadi 4 nama.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pengamat: Abu Razak Layak Dampingi Mualem Sebagai Cawagub

IKLAN

Muslem menilai proses yang dilakukan oleh Partai Aceh saat ini merupakan suatu langkah terobosan positif dan menunjukkan bahwa kepemimpinan Mualem semakin matang dalam membangun dan memajukan Partai Aceh. Mualem telah menunjukkan kualitasnya sebagai pemimpin.

Langkah untuk melakukan proses seleksi dalam menentukan siapa yang akan dipilih menjadi pendamping mualem merupakan langkah maju dan modern manajemen Partai Aceh di bawah kepemimpinan Mualem.

“Namun dari hasil yang telah mengerucut 4 nama, saya menilai Sekjen Partai Aceh Kamaruddin Abubakar (Abu Razak) merupakan sosok paling ideal yang akan mendampingi Mualem,” sebutnya.

Beberapa alasan tentu sangat rasional dan realistis jika dinilai dari segi politis, psikologi massa, sosiologis dan historis.

Dijelaskannya, pasca terpilihnya Prabowo sebagai Presiden tentu posisi Mualem menjadi lebih dan diperhitungkan sebagai orang yang cukup dekat dengan Prabowo, sehingga Mualem membutuhkan sosok pendamping yang bisa menjaga kepentingan lokal di Aceh.

Secara sosiologis jika Pilkada Gubernur kali ini tidak muncul calon dari Pidie seperti Pilkada-pilkada sebelumnya tentu ini menjadi pertimbangan yang harus diperhitungkan oleh Partai Aceh mengapa Abu Razak penting untuk menjadi Calon Wakil Gubernur pendamping Mualem.

Abu Razak juga diyakini akan mampu mengingatkan Mualem dan menjaga kepentingan lokal Aceh ke depan, sehingga peran wakil gubernur diharapkan sosok yang mengerti dan mampu menjaga eksistensi kepentingan politik lokal di Aceh.

Secara ideologis di antara tokoh yang sudah mencuat tentu cuma Abu Razak yang terjamin mampu sejalan visi dengan misi mualem.

Loyalitas dan kesetiaan Abu Razak dalam kebersamaan mendampingi Mualem selama ini juga terbukti meyakinkan kita bahwa kedua tokoh ini bisa menjadi pemimpin Aceh yang solutif dalam memperjuangkan dan mewujudkan cita-cita perdamaian dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Aceh. (b09)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE