Scroll Untuk Membaca

Aceh

Penerangan Jalan Dua Jalur Di Agara Padam, Dinas Terkait Terkesan Kurang Peduli

Penerangan Jalan Dua Jalur Di Agara Padam, Dinas Terkait Terkesan Kurang Peduli

KUTACANE (Waspada): Dinas Kebersihan Aceh Tenggara (Agara) terkesan kurang peduli terhadap perbaikan lampu jalan dua jalur meski telah berlangsung berminggu-minggu gelap gulita.

Lampu jalan padam itu mulai dari BPBD Aceh Tenggara sampai ke Desa Biak Muli Kecamatan Bambel setempat, demikian Bupati LSM LIRA Agara, Fazriansyah kepada Waspada baru-baru ini.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Penerangan Jalan Dua Jalur Di Agara Padam, Dinas Terkait Terkesan Kurang Peduli

IKLAN
Penerangan Jalan Dua Jalur Di Agara Padam, Dinas Terkait Terkesan Kurang Peduli
Bupati LSM LIRA Agara, Fazriansyah. Waspada/Seh Muhammad Amin

Namun kata Fazriansyah, lampu padam ini diperkirakan sepanjang 500 meter. Kini, akibatnya warga setempat sangat was-was terjadinya tindakan kriminal seperti begal terhadap pengguna jalan khususnya kendaraan bermotor.

Fazriansyah ini mengaku banyak masyarakat kecewa terhadap kinerja Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) melalui dinas terkait, seharusnya LPJU yang ada di jalan nasional jalur dua tidak boleh mati saat malam hari. Karena hal tersebut sangat beresiko terhadap pengguna jalan.

“Saya minta kepada Penjabat Bupati Agara Syakir untuk secepatnya bisa mengevaluasi kinerja Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Aceh Tenggara (Agara), tersebut atau kalau memang dia tidak becus menjadi kepala dinas dan berkinerja buruk, saya minta Bupati Agara untuk mencopot saja dan diganti dengan orang yang mau bekerja sebagai pelayan masyarakat,” katanya.

Menurutnya, kebutuhan terhadap penerangan jalan kepada pengendara sangat vital. “Hal ini sangat kita sayangkan.Saya harapkan dapat menjadi perhatian serius penjabat Bupati Agara terhadap Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) untuk secepatnya dievaluasi.

Bukan persoalan lampu jalan saja yang menjadi masalah, bahkan masalah sampah saja tidak becus ditangani dinas tersebut sehingga persoalan sampah di pasar terpadu atau pasar pagi saat ini sudah ditangani disperindag jadi dengan persoalan itu sudah selayaknya kepala dinas kebersihan diganti,” harap Fazriansyah.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebersihan Aceh Tenggara, Sahidin Basri, SKM saat dihubungi Waspada, Rabu 23/11) melalui WhatsApp menuliskan,
lampu jalan dua jalur dari BPBD sampai Terutung Megara kabelnya dicuri.

“Dan sudah ada satu minggu tidak hidup. Saat ini sedang dikerjakan dua hari belum siap, mudah mudahan besok udah clear,” tulisnya. Dan Kadis itu langsung mengirim lewat WhatsApp foto lampu jalan dua jalur yang padam itu sedang diperbaiki.

Pantauan Waspada, penerangan listrik jalan dua jalur yang dimaksud hingga Jumat (25/11) belum berfungsi alias padam. (cseh)

Teks foto utama: Lampu jalan dua jalur padam sedang diperbaiki. Waspada/Ist

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE