Scroll Untuk Membaca

Aceh

Pendaftaran Calon Panwascam Di Langsa Ditutup, Pelamar Capai 248 Orang

LANGSA (Waspada): Pendaftaran calon Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Kota Langsa yang digelar Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kota Langsa, Selasa (27/9) resmi ditutup.

“Sejak dibukanya pendaftaran calon anggota Panwaslu Kecamatan, Rabu (21/9) pagi pukul 09:00 sampai Selasa (27/9) pukul 17:00 jumlah kuota pelamar mencapai 248 pendaftar berdasarkan data dari Pokja Pembentukan Panwaslu Kecamatan,” sebut Ketua Panwaslih Kota Langsa, Mohammad Khoiri, M.Pem.I didampingi Komisioner Panwaslih Riswandar, SE dan Agus Syahputra S.Sos.I.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pendaftaran Calon Panwascam Di Langsa Ditutup, Pelamar Capai 248 Orang

IKLAN
Pendaftaran Calon Panwascam Di Langsa Ditutup, Pelamar Capai 248 Orang
Komisioner Panwaslih Kota Langsa, Mohammad Khoiri, M.Pem.I (Ketua), dan anggota Riswandar, SE serta Agus Syahputra S.Sos.I. Waspada/Munawar

Menurutnya, adapun jumlah pendaftar calon Panwascam untuk Kecamatan Langsa Kota sebanyak 58 orang terdiri dari 34 laki-laki 24 perempuan. Untuk Kecamatan Langsa Timur sebanyak 25 pendaftar terdiri dari 18 laki-laki dan 7 perempuan.

Selanjutnya, untuk Kecamatan Langsa Barat jumlah pendaftar sebanyak 58 orang terdiri dari 40 laki-laki dan 18 perempuan, Kecamatan Langsa Baro sebanyak 75 pendaftar terdiri dari 50 laki-laki dan 26 perempuan sedangkan untuk Kecamatan Langsa Lama sebanyak 32 pendaftar terdiri dari 22 laki-laki dan 10 perempuan.

Selanjutnya, ungkap Khoiri, Panwaslih Kota Langsa akan melakukan penelitian berkas administrasi pendaftaran dan melakukan pengumuman hasil penelitian berkas
administrasi calon anggota Panwaslu
Kecamatan pada 12 Oktober 2022 mendatang. Kemudian dilanjutkan dengan tes tertulis dengan sistem CAT yang akan diumumkan kembali melalui website Panwaslih Kota Langsa.

“Jadi sebagai mana kita ketahui, pendaftaran Panwascam untuk Pemilu 2024 ini dibuka serentak se-Indonesia sejak 21 September 2022. Begitu juga batas akhir pendaftarannya berlaku se-Indonesia termasuk seluruh jadwal tahapan lainnya, kecuali ada kendala tertentu,” ujarnya.

Pendaftaran Calon Panwascam Di Langsa Ditutup, Pelamar Capai 248 Orang
Staf Panwaslih Kota Langsa saat melayani para pendaftar calon anggota Panwaslu Kecamatan di Sekretariat Panwaslih setempat PB. Blang Paseh, Kecamatan Langsa Kota, Selasa (27/9). Waspada/Munawar

Dikatakan Khoiri lagi, pada hari terakhir penutupan pendaftaran calon anggota Panwascam dihadiri Pimpinan Panwaslih Aceh yaitu Marini, S.Pt yang juga Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubal didampingi Kepala Bagian Pengawasan dan Humas Yudi Ferdiansyah Putra, S.STP., MSP, guna memastikan terkait calon pendaftar dan keterwakilan perempuan 30% dari jumlah kebutuhan pada setiap kecamatan.

Dalam hal ini, kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pendaftar yang begitu antusiasnya yang ingin bergabung dengan Bawaslu guna menjadi anggota Panwascam, tambahnya.

Pihaknya berharap kepada calon pendaftar Panwascam agar mempersiapkan diri dengan membekali diri terkait kepemiluan dalam menghadapi tes tulis dengan sistem CAT. “Semoga nantinya terpilih putra putri terbaik Kota Langsa sebagai penyelenggara Pemilu di setiap kecamatan,” tandas Khoiri. (b24)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE