KUTACANE (Waspada): Pemerintah fdaerah bersama masyarakat Aceh Tenggara membantu warga Palestina senilai Rp500.148.000.
“Kami menyampaikan rasa prihatin terhadap warga Palestina, semoga warga Palestina bisa terbebas dari penjajahan dan Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara bersama masyarakat untuk saat ini hanya bisa memberikan bantuan berupa donasi untuk warga Palestina senilai Rp500.148.000 yang dikumpulkan sejak bulan Januari s/d Juni 2024. Semoga dapat bermanfaat bagi saudara-saudara kita di Palestina dan kami juga berdoa InsyaAllah Palestina bisa menjadi negara yang berdiri sendiri,” sebut Pj Bupati Agara, Drs. Syakir, M.Si kepada Kepada Waspada.id, Senin (1/7).
Sementara Duta Besar Palestina Dr. Zuhairi SM menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada pemerintah dan masyarakat Aceh Tenggara dalam pemberian bantuan kemanusiaan untuk Palestina.
Dalam kesempatan tersebut, Kedutaan Besar Palestina di Jakarta juga memberikan pujian kepada Pemerintah dan masyarakat Aceh Tenggara dan dengan bangga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang mendalam.
“Untuk bantuan kemanusiaan kepada rakyat Palestina. Saya yakin pemerintah Indonesia akan tetap mendukung kami rakyat Palestina, baik melalui pemberian donasi maupun secara diplomatik,” ucap Dubes Zuhairi.
Pada kesempatan itu juga Dubes Zuhairi menceritakan keadaan Palestina pada saat ini. (cseh)