KUTACANE (Waspada): Penyaluran cadangan pangan pemerintah (CPP) melalui alokasi program bantuan cadangan beras Pemerintah, total seberat 165.560 kilogram beras disalurkan mulai tanggal 20 hingga 27 September 2023 untuk 15 ribuan Kelompok Penerima Manfaat (KPM) di Aceh Tenggara.
Penyaluran Program Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (PBP-CBP), oleh Penjabat Bupati Aceh Tenggara, Drs. Syakir, M.Si dilakukan simbolis bagi sebanyak 150 Kelompok Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Lawe Bulan dan 396 KPM di Kecamatan Lawe Alas. “Per kepala keluarga, Bapak Syakir membagikan 10 kilogram beras,” kata Kadis Kominfo Zul Fahmy kepada Waspada, Minggu (24/9).
“Pendistribusian bantuan beras melalui PBP-CBP ini dilakukan sebagai salah satu langkah pemerintah menjamin ketersediaan beras masyarakat, di tengah naiknya harga di pasar,” terang Syakir ketika menyalurkan beras di Desa/Kute Pulo Sepang, Sabtu (23/9).
Sembari berharap masyarakat dapat memanfaatkan beras yang dibagikan dengan sebaik-baiknya, tidak memperjualbelikannya. Lanjut Syakir, kenaikan harga beras belakangan ini terjadi secara global, tidak hanya di Indonesia tetapi juga di Asia Tenggara dan Asia Selatan.
Kenaikan dipicu oleh Elnino (pemanasan global) di sentra produksi padi yang berdampak pada turunnya hasil pertanian padi. Demikian juga halnya dengan Kabupaten Aceh Tenggara yang mengalami penurunan produksi sebab masih berada pada musim tanam.
Dalam pelaksanaan penyaluran PBP-CBP akan dialokasikan bagi sebanyak 15 ribuan masyarakat yang masuk dalam daftar KPM.
Sementara, secara teknis pendistribusian, Supervisor Administrasi Umum PT Pos Indonesia Kantor Cabang Kutacane, Lucky Gresia Sinaga menyebutkan masyarakat yang akan menerima bantuan dapat menghubungi pengulu kute (kepala desa) untuk memastikan telah terdaftar dalam data aplikasi pgc.posindonesia.go.id. Setelah terdaftar, nantinya PT Pos Indonesia akan menerbitkan undangan yang akan didistribusikan oleh pengulu dan bantuan beras dapat diambil pada lokasi pendistribusian yang akan ditetapkan kemudian. Data calon penerima manfaat utama bersumber dari Kementerian Sosial RI.
“Prinsipnya kami hanya menyalurkan pada titik-titik pendistribusian yang nantinya akan ditetapkan. Penyaluran hanya akan dilakukan terhadap masyarakat yang telah terdaftar dalam sistem dan memiliki undangan,” jelas Lucky Gresia Sinaga yang turun mendampingi Pj. Bupati dan Forkopimda dalam menyalurkan beras bantuan.
Sementara itu dalam pendistribusian beras turut hadir Kapolres AKBP R Doni Sumarsono S. Ik, Kajari Erawati SH MH, Wakil ketua DPRK Jamudin Selian, dan perwakilan Dandim 0108, Plt. Sekda, Yusrizal ST, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Zulkarnain, Asisten Administrasi Umum, Sudirman MPd, Kepala Dinas Pertanian, Riskan SP, Kepala Bagian Perekonomian Setdakab, Rosdiana SE, dan perwakilan Dinas Sosial. (cseh)