Kepala PPKB, Budi Afrizal saat menyerahkan Paket BKB KIT Stunting simbolis. Waspada/Ist
KUTACANE (Waspada): Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ( DPPKB) setempat menyalurkan 15 paket Bina Keluarga Balita (BKB) KIT pada 15 desa lokus stunting yang bersumber dari Dana Insentif Fiskal (DIF) , di Kute Kutambaru Bencawan, Sabtu (30/12).
Dalam penyerahan BKB KIT tersebut turut dihadiri Inspektur Kabupaten Abd. Kariman, Forkopimcam, Camat Lawe Bulan Zainul dan seluruh Kader BKB KIT serta masyarakat desa kutambaru bencawan, kata Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB),Budi Afrizal didampingi Kadis Kominfo, Zul Fahmy kepada Waspada. id, kepada Waspada, Minggu (31/12).

Dikatakan, BKB KIT stunting merupakan salah satu cara untuk mempercepat penurunan stunting dan diterima oleh kepala desa bertujuan agar membantu orang tua dan anak dalam mendidik dan memberika pelajaran supaya mempercepat penurunan stunting tersebut.
“Kegiatan ini dilakukan mengajarkan dan membantu orang tua dalam mempercepat penurunan stunting, berupa alat sarana penyuluhan seperangkat alat permainan edukatif, tersedia poster pengukur tinggi badan anak dan seperangkat media yang berisi materi penerapan pengasuhan anak dibawah 3 tahun, ” ujar Budi Afrizal.
Selanjutnya, Kadis PPKB menjelaskan penyerahan ini hanya secara simbolis yang diberikan kepada kader BKB KIT dalam rangka untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya perencanaan keluarga.

Adapun BKB KIT berisi diantaranya, buku menjadi orang tua hebat dalam mengasuh anak, buku pegangan kader BKB dan orang tua tentang penanganan dan penerapan nilai karakter melalui 8 fungsi keluarga, buku peran ayah dalam pengasuhan, buku pengasuhan anak yang berkebutuhan khusus, buku saku ” pengasuhan 1000 hari pertama kehidupan
Kemudian alat pantau tumbuh kembang anak kalender pengasuhan 1000 HPK, KKA dan alat permainan edukatif
Untuk itu, Budi Afrizal berharap dengan adanya penyaluran alat- alat ini nantinya dapat terus menekan tingkat prevalensi stunting di Kabupaten Aceh Tenggara pungkasnya.(cseh)