LANGSA (Waspada): Teknologi telah membawa perubahan besar dalam dunia pendidikan, dan inovasi dalam pengajaran menjadi kunci dalam mempersiapkan generasi mendatang. Dalam upaya untuk meningkatkan kompetensi pedagogik guru-guru di Kota Langsa, telah diadakan kegiatan pelatihan pemanfaatan wordwall.
Ketua Pelatihan, Dr. Asnawi, M.Pd, Senin (28/8) menyatakan, usai memberikan pelatihan kerjasama antara Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Samudra (UNSAM) dengan Kelompok Kerja Guru (KKG) SD Gugus Cut Meutia Kota Langsa yang didukung anggota Bunga Mulyahati, S.Pd., M.Pd dan Dr. Usman, M.Pd.
Diutarakannya, pelatihan ini bertujuan untuk memberikan panduan kepada guru-guru sekolah dasar di Kota Langsa dalam memanfaatkan platform Wordwall sebagai alat yang efektif dalam meningkatkan proses pembelajaran.
“Wordwall adalah alat pembelajaran digital yang dapat membantu guru menciptakan aktivitas interaktif, seperti kuis, permainan kata, dan aktivitas pembelajaran berbasis visual,” sehutnya seraya menyatakan, kegiatan ini dihadiri 21 peserta, dari guru-guru sekolah dasar di Kota Langsa.
Menurutnya, kolaborasi antara Prodi PGSD Unsam dan KKG SD Cut Meutia merupakan langkah konkret dalam mendukung peningkatan kompetensi pedagogik guru-guru di wilayah ini.
Para peserta diperkenalkan pada fitur-fitur wordwall dan bagaimana memanfaatkannya untuk membuat pengalaman pembelajaran yang lebih interaktif dan menyenangkan.
Sementara pemateri pelatihan Juliati, S.Pd., M.Pd dan Bunga Mulyahati, S.Pd., M.Pd dari Prodi PGSD Unsam. Keduanya memiliki pengalaman dan pengetahuan mendalam dalam penggunaan teknologi pendidikan, khususnya platform Wordwall.
Peserta mendapatkan panduan praktis tentang bagaimana membuat beragam aktivitas pembelajaran dengan memanfaatkan Wordwall.
Ketua PKG Cut Meutia, Azwarni, S.Pd, M.M menyatakan, merasa sangat senang dan terinspirasi oleh kegiatan pelatihan ini. Menurutnya, pemanfaatan teknologi seperti Wordwall adalah langkah penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan kompetensi pedagogik guru-guru di sekolah dasar.
Kegiatan pelatihan pemanfaatan Wordwall untuk Meningkatkan kompetensi pedagogik guru-guru di Kota Langsa ini memberikan harapan baru dalam dunia pendidikan.
“Dukungan dari Prodi PGSD Unsam dan KKG SD Cut Meutia membuktikan bahwa kerjasama yang kuat dapat mewujudkan perubahan positif dalam proses pembelajaran. Para guru-guru yang mengikuti pelatihan ini diharapkan akan lebih siap dan percaya diri dalam menerapkan teknologi dalam pembelajaran, menciptakan lingkungan belajar yang lebih dinamis dan efektif,” tutupnya.(b13)