Scroll Untuk Membaca

Aceh

Pasangan Mu’min Mendaftar Ke KIP Bireuen

Pasangan Mu'min Mendaftar Ke KIP Bireuen
Pasangan Calon Bupati Murdani Yusuf dan Wakil Bupati Bireuen, Muhaimin, dikalungkan selempang oleh Sekretaris KIP Bireuen, Saifuddin, Rabu (28/8) sore di halaman Kantor KIP. Waspada/Fauzan
Kecil Besar
14px

BIREUEN (Waspada): Pasangan Calon Bupati Bireuen, Murdani Yusuf dan Wakil Bupati, Tgk Abdul Muhaimin (Mu’min), yang didampingi oleh pengurus partai pengusung resmi mendaftar ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Bireuen, Rabu (28/8).

Pengantaran pasangan Mu’min itu, dihadiri oleh Anggota DPR RI, Komisi V H Ruslan M Daud dari Fraksi PKB, Ketua PKB Bireuen, H Darkachi, Ketua Partai Demokrat Zulfikar Apayub, Ketua Partai Nasional Aceh (PNA) Bireuen, Multazamil Abubakar, Sekretaris Partai Amanat Nasional (PAN) Bireuen, Munzir Mustafa, Sekretaris Partai Adil Sejahtera, (PAS) Bireuen, Tgk Ismayadi serta Anggota DPRK Bireuen, Faisal Hasballah dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pasangan Mu'min Mendaftar Ke KIP Bireuen

IKLAN

Kedatangan Calon Bupati Bireuen, Murdani- Muhaimin, disingkat dengan Mu’min, disambut langsung oleh Sekretaris KIP Bireuen, Saifuddin, dengan mengalungkan kain selempang hitam kepada keduanya yang bertulisan Bakal Calon Bupati Bireuen 2024 dan Calon Wakil Bupati Bireuen 2024, Pilkada 2024.

Sebelum memasuki Aula KIP Bireuen, Pasangan Mu’min itu, terlebih dahulu duduk di kursi yang telah disediakan didepan Kantor Penyelenggara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), disambut dengan tari Ranup Lampuan khas Aceh, seperti Pegantin Linto Baro dan Dara Baro.

Pasangan Mu'min Mendaftar Ke KIP Bireuen

Selanjutnya, keduanya memasuki ke ruangan Aula dan duduk di pelaminan yang sudah disiapkan oleh KIP Bireuen, sedangkan penyerahan berkas administrasi pencalonan diserahkan oleh penghubung calon Andi Irfandi yang diterima langsung oleh Ketua KIP Bireuen, Saiful Hadi disaksikan empat komisioner lainnya beserta Panwaslih Kabupaten Bireuen.

Ketua KIP Bireuen, Saiful Hadi, Rabu, (28/8) dalam sambutannya menyampaikan, sejak dibukanya pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Bireuen, pasangan Murdani dan Muhaimin yang pertama mendaftar, nantinya kepadan pasangan calon (Paslon) akan dijadwalkan tes kesehatan hingga 2 September 2024 mendatang di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Zainal Abidin di Banda Aceh.

“Kepada paslon nantinya juga mengikuti sosialisasi dari dokter mengenai tes yang akan dijalani. Saya juga berharap pada pasangan calon agar mempersiapkan diri untuk menjalani tes kesehatan selanjutnya,” harap Ketua Saiful Hadi.

Dalam kesempatan tersebut Murdani pasangan Mu’min, mengucapkan terima kasih kepada KIP Bireuen, yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik yang diterima dengan Tari Ranup Lampuan serta mengalungkan selempang kepada keduanya. “Terima kasih banyak yang sudah menerima kami dengan baik,” singkat Murdani Yusuf. (Czan)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE