Scroll Untuk Membaca

Aceh

Partai NasDem Aceh Jaya Mendaftar, Targetkan 4 Kursi

Partai NasDem Aceh Jaya Mendaftar, Targetkan 4 Kursi

CALANG (Waspada): Partai NasDem Aceh Jaya, Jumat (12/5) sore resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) sebanyak 20 orang ke KIP setempat.

Ketua NasDem Aceh Jaya H. Yusdi, SE mengatakan baru ada dua partai politik yang mendaftar, sementara Partai NasDem menjadi partai ketiga yang mendaftarkan Bacalegnya ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) setempat.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Partai NasDem Aceh Jaya Mendaftar, Targetkan 4 Kursi

IKLAN

“Partai NasDem menjadi ‘tamu’ ketiga ke KIP Aceh Jaya untuk pendaftaran para Bacaleg untuk pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang,” sebutnya.

Saat mendaftar, para Bacaleg diikuti rombongan sebanyak 30 armada dan juga dangan tim pengamanan langsung oleh Pasukan Baret GPND, berkonvoi mengelilingi Kota Calang.

Katanya, pawai iringan bergerak usai salat. Setelah itu rombongan Partai NasDem langsung mendatangi KIP dan menyerahkan berkas pendaftaran yang diterima langsung oleh Ketua KIP Aceh Jaya dan didampingi Komisioner KIP lainnya.

Yusdi mengatakan, pendaftaran dilakukan hari ini mengingat batas akhir yang sudah sangat dekat.

Lebih lanjut H. Yusdi menjelas dari 20 Bacaleg yang didaftarkan dan bertarung di tahun 2024 ditargetkan minimal setiap dapil dapat 1 kursi. “Kami menargetkan setiap daerah pemilihan (dapil) minimal ada satu kursi,” ucapnya.

Disebutkannya pemenuhan target itu merupakan pondasi awal untuk ikut terlibat dalam pengambilan kebijakan di Aceh Jaya guna tercapainya perubahan yang lebih baik ke depan. (rel/b26)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE