Scroll Untuk Membaca

Aceh

Operasi Patuh Seulawah 2024, Kasat Lantas Periksa Kendaraan Dinas

Jelang Operasi Patuh Seulawah 2024, Rabu (10/7), Kasat Lantas Polres Lhokseumawe, AKP Moch. Abdhi Hendriyana, S.I.K periksa seluruh kendaraan dinas Satlantas di halaman Polres Lhokseumawe. Waspada/Zainuddin. Abdullah
Jelang Operasi Patuh Seulawah 2024, Rabu (10/7), Kasat Lantas Polres Lhokseumawe, AKP Moch. Abdhi Hendriyana, S.I.K periksa seluruh kendaraan dinas Satlantas di halaman Polres Lhokseumawe. Waspada/Zainuddin. Abdullah

LHOKSEUMAWE (Waspada): Untuk memastikan kesiapan personel dalam pelaksanaan Operasi Patuh Seulawah 2024, Kasat Lantas AKP Moch. Abdhi Hendriyana, S.I.K menggelar apel kedisiplinan dan pemeriksaan kendaraan dinas Satlantas di halaman Polres Lhokseumawe.

Kegiatan apel yang berlangsung pada Rabu (11/7) itu, untuk melakukan pengecekan seluruh kendaraan dinas roda 2 maupun roda 4 dalam barisan personel Satlantas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Operasi Patuh Seulawah 2024, Kasat Lantas Periksa Kendaraan Dinas

IKLAN

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto melalui Kasat Lantas Polres AKP Moch. Abdhi Hendriyana mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian penting guna mengetahui kondisi dan kelayakan Ranmor dinas. Seluruh mesin kendaraan diperiksa beserta kelengkapannya, termasuk kondisi pemeliharaan juga perawatan kendaraan seperti oli, aki, mesin dan ban.

“Ini merupakan kegiatan rutin yang memang harus dilakukan. Pasalnya kendaraan yang ada ini merupakan kendaraan yang digunakan untuk patroli Satlantas menjaga keamanan,“ tuturnya.

Selain memastikan kekuatan personel, juga perlu memeriksa kondisi kendaraan dinas yang akan diturunkan ke lapangan untuk menunjang kegiatan Operasi Patuh Seulawah 2024.

“Melalui kegiatan ini kita juga dapat mengetahui secara langsung kondisi dan keberadaan barang inventaris yang diberikan oleh negara untuk menunjang dalam tugas pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Adapun fokus pemeriksaan adalah pengecekan Ranmor dinas Polri, baik roda 4 maupun sepeda motor roda 2, juga kelengkapan perorangan seperti jas hujan, tongkat T, rompi, senter, lampu kedip serta HT.

Selain pendukung Operasi Patuh Seulawah 2024, pemeriksaan kendaraan dinas dan kesiapan personel Satlantas ini juga merupakan bagian penting dalam pelaksanaan tugas pengamanan PON Aceh-Sumut juga persiapan menjelang pelaksanaan Pilkada serentak Aceh.

Operasi Patuh Seulawah 2024, Kasat Lantas Periksa Kendaraan Dinas
Usai gelar Coffe Morning di Bandara Caffe, Rabu (10/7), Kasat Lantas Polres Lhokseumawe, AKP Moch. Abdhi Hendriyana, S.I.K foto bersama para wartawan.Waspada / Zainuddin. Abdullah

Usai itu, Kasat Lantas langsung menggelar acara silaturrahmi dengan insan pers yang berlangsung di Bandara Coffe, Desa Meunasah Mesjid, Kec. Muara Dua, Kota Lhokseumawe.

Kasat mengatakan pentingnya kolaborasi yang baik antara kepolisian dan media dalam memberikan informasi yang akurat dan tepat waktu kepada masyarakat.

Kegiatan ini, bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan media massa dalam upaya meningkatkan sinergi dalam pemberitaan yang berimbang dan berintegritas terkait kinerja Polres Lhokseumawe.

Moch. Abdhi juga menekankan perlunya kerja sama yang erat dengan awak media dalam mendukung keamanan dan ketertiban serta pemberitaan informasi yang bersifat edukasi kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.

Pada kesempatan itu, Kasat Lantas dan para wartawan tampak akrab dan saling berdiskusi tentang tugas lantas dan tugas liputan wartawan. (b09)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE