Scroll Untuk Membaca

AcehPendidikan

MTsS Tgk Chik Umar Diyan Dan MAS Ulumul Quran Raih Juara Umum Damasquss III DQA

Ketua Nazir Yayasan Waqaf Haroen Aly (WHA), ustazd Irawan Abdullah SAg MM menyerahkan piala kepada pemenang usai menutup secara resmi Damasquss III Darul Quran Aceh di komplek Dayah setempat, Selasa (22/10/24).(Waspada/T.Mansursyah)
Ketua Nazir Yayasan Waqaf Haroen Aly (WHA), ustazd Irawan Abdullah SAg MM menyerahkan piala kepada pemenang usai menutup secara resmi Damasquss III Darul Quran Aceh di komplek Dayah setempat, Selasa (22/10/24).(Waspada/T.Mansursyah)

ACEH BESAR (Waspada): Ketua Nazir Yayasan Waqaf Haroen Aly (WHA), Ustazd Irawan Abdullah, SAg, MM menutup secara resmi Darul Quran Musabaqah Quran Science and Sport (DAMASQUSS) III Darul Quran Aceh (DQA) tahun 2024 di Komplek Dayah Gampong Tumbo Baro, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Selasa (22/10/24).

Ustaz Irawan menyampaikan DAMASQUSS III yang dimulai pada 20 sampai 22 Oktober 2024 itu diikuti oleh siswa SD, SMP, SMA sederajat dengan jumlah peserta sebanyak 925 orang.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

MTsS Tgk Chik Umar Diyan Dan MAS Ulumul Quran Raih Juara Umum Damasquss III DQA

IKLAN

Anggota DPRA periode 2019-2024 itu memberikan apresiasi kepada pihak sekolah dan para sponsor yang telah membantu atas terlaksananya event tahunan ini.

“Penutupan ini bertepatan juga dengan peringatan Hari Santri Nasional, sehingga menambah menjadi penyemangat. Apalagi tema yang diangkat Improve Your Ability To Build Up Your Mentality yang membangun bakat minat bukan hanya agama, tetapi sains dan sport,” jelasnya.

Pada penutupan itu juga diumumkan para juara aneka lomba dan yang menjadi juara umum tingkat SMP adalah MTsS Tgk Chik Umar Diyan sedangkan juara umum jenjang SMA adalah MAS Ulumul Quran.

“Untuk para Juara 1 sampai 3 pada tiap cabang lomba dapat Golden Tiket,” ujar Ustazd Irawan.

Dalam kesempatan itu Ustazd Irawan Abdullah juga menyampaikan pihak yayasan sedang menyelesaikan pembangunan masjid. Selain itu juga sudah dibebaskan tanah untuk pembangunan rumah guru dan selanjutnya akan dibangun Rusunawa di komplek Dayah Darul Quran Aceh tersebut.(b02)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE