Menu
Pusat Berita dan Informasi Kota Medan, Sumatera Utara, Aceh dan Nasional

Mayat Wanita Mengapung Di Sungai

  • Bagikan

IDI (Waspada): Sosok mayat wanita ditemukan mengapung di sungai Gampong Putoh Sa, Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur, Jumat (21/1). Belum diketahui penyebab kematian korban, karena polisi masih melakukan penyelidikan.

Mayat wanita berusia 49 tahun itu diketahui bernama Radiah, asal Dusun Bahagia, Gampong Putoh Sa, Pante Bidari, Aceh Timur. Dia ditemukan dalam kondisi mengapung dengan kondisi masih berpakaian.

Menurut pengakuan sejumlah saksi di lokasi, Radiah menghilang dari rumah, sekira pukul 07:00. Sejam kemudian pihak keluarga mencoba mencari, namun hingga pukul 08:30, tak kunjung ditemukan. Lalu dugaan hilangnya Radiah dilaporkan ke pihak terkait, termasuk pihak SAR.

Sekira pukul 09:00 Wib, tim SAR bersama TNI/Polri dibantu warga melakukan penyisiran, baik ke arah hulu dan hilir. Hanya selang sejam, akhirnya korban ditemukan sekitar 50 meter ke arah hilir dari titik awal korban yang diperkirakan jatuh.

Setelah ditemukan, jenazah Radiah dievakuasi ke darat dan dibawa ke Puskesmas Matang Pudeng, Lhoknibong, untuk dilakukan otopsi. “Diduga korban terpeleset dan jatuh hingga tenggelam di sungai,” kata Ketua SAR Aceh Timur, Musafir.

Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, SIK, MH, melalui Kasat Reskrim AKP Miftahuda Dizha Fezuono, SIK, membenarkan, adanya penemuan mayat wanita di dalam sungai dalam wilayah hukumnya. “Jenazah sudah kita bawa ke RSUD Langsa, untuk dilakukan otopsi,” ujar dia.

Untuk mengetahui lebih lanjut penyebab kematian, Kasat Reskrim mengaku perlu menunggu hasil otopsi dari pihak rumah sakit. “Tapi kita terus melakukan olah TKP dan memeriksa beberapa saksi yang mengetahui keberadaan almarhum sebelum menghilang dari rumah,” demikian AKP Miftahuda Dizha Fezuono, SIK. (b11)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *