Scroll Untuk Membaca

Aceh

Masyarakat Blang Ara Gampong Antusias Saksikan Ceramah Maulid

Masyarakat Blang Ara Gampong Antusias Saksikan Ceramah Maulid
Masyarakat Desa Blang Ara Gampong dan pengunjung menyaksikan ceramah Maulid di halaman Masjid Jamik, Sabtu (14/10).(Waspada/Muji Burrahman)

NAGAN RAYA (Waspada): Dalam rangka peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW, masyarakat Desa Blang Ara Gampong Kecamatan Seunagan Timur Kabupaten Nagan Raya menyaksikan ceramah Maulid oleh Tgk Adnan Yahya M.Pd asal Lhokseumawe Aceh Utara di halaman Masjid Jamik Blang Ara Gampong, Sabtu (14/10).

Sebelum kegiatan ceramah dimulai diiringi kasidah dari pesantren setempat, hadir sejumlah Kades dan aparat desa serta perwakilan pesantren yang ada di Kecamatan Seunagan Timur.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Masyarakat Blang Ara Gampong Antusias Saksikan Ceramah Maulid

IKLAN

Ketua Panitia Mustafa menyampaikan peringatan Maulid pada 12 rabiul awal 1445 Hijriah ini sebagai bentuk kepedulian kita selaku umat Islam terhadap beliau.

“Maka bulan ini identik dengan bulan Maulid yang menjadi momentum dalam mensyukuri kelahiran sosok penutup para Nabi dan rasul yang dilahirkan ke dunia, yakni Nabi Muhammad SAW,’’ katanya.

Kades Blang Ara Gampong Samsul Bahri mengajak semua pengunjung dan masyarakat yang hadir agar dapat mengaplikasikan isi ceramah di dalam kehidupan sehari-hari.

Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah bekerja bersusah payah hingga terlaksananya kegiatan ceramah maulid ini,

Sementara dalam ceramahnya Tgk Adnan berujar diantaranya, “Mari kita mengenal kelahiran Nabi Muhammad SAW karena Nabi Muhammad utusan Allah yang sedang diperingati seluruh umat islam, pada setiap tahun pada bulan Rabiul awal”. (b22)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE