Scroll Untuk Membaca

AcehHeadlines

Mantan Wakil Ketua DPRK Bireuen Tewas Tabrakan Di Aceh Timur

Kecil Besar
14px

SUNGAI RAYA (Waspada): Mobil pickup Gran Max BB 8302 BD laga kambing dengan Sedan Toyota Vios Nopol BL 1531 JY di Jalan Lintas Medan-Banda Aceh, tepatnya di Depan Kantor Keuchik Desa Buket Selamat, Desa Bukit Seulamat, Kecamatam Sungai Raya, Kabupaten Aceh Timur, Kamis (27/4) sekira pukul 14:30.

Akibat kecelakaan itu, satu orang meninggal dunia pengemudi Sedan Toyota Vios Tgk Syafruddin, 68, warga Dsn Gunawan, Desa Tanjung Beuridi Peusangan Selatan, Bireuen yang juga mantan wakil ketua DPRK Bireuen periode 2009-2014 dan pengemudi pick-up Daihatsu Gran Max, Edo Simatupang, warga Tapteng.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Mantan Wakil Ketua DPRK Bireuen Tewas Tabrakan Di Aceh Timur

IKLAN

Informasi yang wartawan himpun dari warga, mobil Gran Max dengan kecepatan tinggi melintas dari arah Banda Aceh menuju Langsa, sedangkan mobil Sedan Toyota Vios dari arah Langsa menuju arah Lhokseumawe. Tiba-tiba, setahu bagaimana terjadi laga kambing dan mengakibatkan mobil bagian depan rusak parah serta satu mobil minibus yang sedang parkir di pinggir jalan tersenggol dan mengalami rusak.

Selanjutnya, warga yang berada di lokasi kejadian membantu dan mengevakuasi korban ke Puskesmas Sungai Raya untuk mendapat perawatan, sedangkan korban yang kritis dievakuasi dengan ambulan ke RSU Langsa.

Sementara anggota TNI dari Batalyon 111 Raider/ KB yang sedang melintas ikut membantu evakuasi mengeluarkan salah satu sopir Gran Max yang terjepit di dalam mobil.

Saat ini, aparat kepolisian dari Polsek Sungai Raya Dan Polisi Lantas Polres Langsa sudah berada di lokasi untuk melakukan oleh TKP.(b13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE