Scroll Untuk Membaca

Aceh

LazisMu Dan SD Muhammadiyah Kota Langsa Salurkan Bantuan Banjir

LANGSA (Waspada): Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Lembaga Amil Zakat Infaq Sadaqah Muhammadiyah (LazisMu) Kota Langsa turut memberikan bantuan sosial berupa sembako untuk warga Muhammadiyah korban banjir, di Dusun Tualang Desa Bayeun, Kec. Rantau Selamat, Aceh Timur.

Ketua LazisMu Kota Langsa, Ust Anwar, S. Pd.I kepada Waspada, Kamis (6/1) mengatakan, penyaluran bantuan tersebut sebagai bentuk rasa peduli kita terhadap warga Muhammadiyah Bayeun yang terdampak bencana banjir.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

LazisMu Dan SD Muhammadiyah Kota Langsa Salurkan Bantuan Banjir

IKLAN

Lanjutnya, bantuan yang kita distribusikan pada hari ini adalah hasil dari penggalangan dana dari wali murid SD Muhammadiyah 2 Langsa yang sangat merespon baik dalam penggalangan yang kita himpun.

“Dalam hal ini kami mengharapkan, semoga dengan bantuan tersebut sedikitnya dapat meringankan beban warga yang terkena musibah banjir,” ujar Ketua Lazismu Kota Langsa Anwar S.Pd.I.

LazisMu Dan SD Muhammadiyah Kota Langsa Salurkan Bantuan Banjir

Penyaluran bantuan sebanyak 25 paket sembako tersebut dilakukan secara simbolis yang diterima langsung ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Bayeun Tgk.M.Nur, pada Rabu (5/1), sebagai bentuk peduli terhadap korban banjir.

Adapun, sebanyak 25 paket sembako turut dibagikan kepada penerima manfaat berdasarkan data yang sudah dihimpun melalui Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Aceh Timur, yang terdampak parah banjir.

Sementara, Ketua Pengawas LazisMu Kota Langsa Taufiq Ridla M, SE mengucapkan terimakasih kepada LazisMu Kota Langsa yang sudah mendistribusikan bantuan yang terhimpun dari wali murid SD Muhammadiyah 2 Langsa.

“Semoga Lazismu Kota Langsa terus memberikan manfaat kepada umat dengan kerja ikhlas, kerja cerdas dan kerja tuntas,” tutup Taufiq.

Ketua PDM Aceh Timur Tgk. Abdul Qodir S.Pd.I mengucapkan ribuan terimakasih kepada LazisMu Kota Langsa yang sudah mendistribusikan bantuan bahan pokok kepada warga Muhammadiyah korban banjir.

“Dengan bantuan tersebut dapat meringankan beban yang dirasakan warga Muhammadiyah di Desa Bayeun, Dusun Tualang Aceh Timur. Semoga Allah membalas berlipat ganda kebaikan donatur yang sudah terhimpun,” tandasnya. (b24)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE