Scroll Untuk Membaca

Aceh

Layanan Pendaftaran Haji Di Kemenag Pidie Normal

SIGLI (Waspada): Layanan pendaftaran calon jamaah haji (Calhaj) di Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Pidie berlangsung normal, di tengah isu tidak sedap yang sedang menerpa oknum pejabat di instansi tersebut.

“ Alhamdulillah, pelaksanaan layanan pendaftran Calhaj tidak terganggu, setiap hari ada sebanyak empat orang yang datang mendaftar Calhaj,” kata Kepala Kantor Kemenag, Kabupaten Pidie Drs H Abdullah, M.Ag. peryataan ini disampai ketika menerima Waspada di ruang kerjanya, Rabu (26/1).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Layanan Pendaftaran Haji Di Kemenag Pidie Normal

IKLAN

Menurut dia, saat ini pihaknya sudah menujuk H Ihsan, S.Ag sebagai pelaksana harian (PLH) Kasi Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Pidie, hal ini menyusul H Zakaria selaku Kasi Haji dan Umrah di Kantor Kemenag, Kabupaten Pidie sedang dalam izin cuti.

Sementara itu, terkait keberangakatan Calhaj Kabupaten Pidie 2022. PLH Kasi Haji dan Umrah, Kemenag Kabupaten Pidie, H Ihsan mengatakan sejauh ini belum ada informasi dari pusat tetang kepastian keberangkatan haji tahun 2022. Pun begitu kata dia pihaknya terus melakukan koordinasi dengan Kanwil Kemenag Provinsi Aceh. (b06)

Keterangan foto : Kepala Kantor Kementerian Agama, Kabupaten Pidie H Abdullah, saat menerima Waspada di ruang kerjanya, Rabu (26/1). Waspada/Muhammad Riza

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE