Scroll Untuk Membaca

Aceh

Langsa Siap Cetak Kader Dakwah Perempuan

Langsa Siap Cetak Kader Dakwah Perempuan
Kepala Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah Kota Langsa, Tgk. Fauzaruddin, S.Pd.I. (Waspada/Ibnu Sa'dan)

LANGSA (Waspada): Kepala Dinas Syariat Islam dan Pendidikan Dayah Kota Langsa, Fauzaruddin, S.Pd.I mengatakan, kebutuhan da’i perempuan yang punya kapasitas dan siap berdakwah terasa sangat dibutuhkan dalam masyarakat sekarang ini.

Karena berbagai bentuk kenakalan di kalangan remaja dewasa ini, kata dia, untuk mencegahnya diperlukan berbagai sarana dan prasarana yang sesuai dengan kondisi zaman.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Langsa Siap Cetak Kader Dakwah Perempuan

IKLAN

“Demikian juga orang yang berdakwah, diperlukan berbagai ketrampilan, dan tidak cukup dilakukan orang laki-laki saja. Intelektual perempuan juga perlu dilibatkan,” ujar Fauzaruddin kepada Waspada, Sabtu (18/11).

Dan apa yang dikatakan itu, kata dia, sudah mulai diwujudkan dengan upaya mencetak kader muda dari perempuan untuk mengisi kegiatan pada Majelis taklim yang diselenggarakan Pemerintah Kota Langsa.

Langsa Siap Cetak Kader Dakwah Perempuan
Para peserta Majelis Taklim Pemko Langsa antusias mendengar kajian yang disampaikan Ustadzah muda, kader dakwah perempuan dari DSI Langsa.(Waspada/Ibnu Sa’dan)

“Pada Majelis taklim kemarin kita undang seorang ustadzah muda, lulusan LIPIA, dan pesertanya cukup antusias mengikuti,” kata Fauzaruddin seraya mengatakan ke depan pihaknya siap mencetak lebih banyak lagi kader dakwah perempuan di Kota Langsa.

Menurut Fauzaruddin, pada kajian dalam kegiatan majlis taklim di Masjid Darul Falah, Jumat (17/11) yang diisi Ustadzah Kharun Nisa, B.Sh itu hal yang dibahas cukup sesuai dengan kebutuhan para peserta yang umumnya kaum ibu dari kalangan ASN Pemko Langsa.

Yakni temannya berkenaan dengan mendidik anak menurut perspektif hukum Islam, maka itu semua yang hadir seperti sedang menemukan sesuatu yang sedang dicari.

Menurut Fauzaruddin, mendidik anak dalam erspektif hukum Islam memang merupakan fondasi pembentukan karakter.

Langsa Siap Cetak Kader Dakwah Perempuan
Para panitia majeli taklim dari DSI Langsa melakukan foto bersama dengan Ustadzah Khairun Nisa (tengah yang paling tinggi) usai ceramah.(Waspada/Ibnu Sa’dan)

Maka ketika Ustadzah Khairun Nisa menjelaskan tentang pendidikan anak dalam Islam bukan hanya terbatas pada aspek moral dan spiritual, tetapi juga mencakup pandangan hukum yang memberikan landasan kuat bagi pembentukan karakter yang baik, cukup sesuai dengan yang dibutuhkan para ibu.

Secara ringkas dapat disebutkan isi ceramah Ustadzah Khairun Nisa itu meliputi, tanggung jawab orang tua, Pendidikan Agama, adil dan kasih sayang, pendidikan akhlak dan etika, disiplin dengan kasih sayang, Pendidikan Ilmu dan ketrampilan, kewajiban perlindungan,” kata Fauzaruddin.(b12)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE