Scroll Untuk Membaca

Aceh

Laksanakan Tahapan Pilkada, Pj Bupati Akui KIP Abdya Tak Pernah Koordinasi

Laksanakan Tahapan Pilkada, Pj Bupati Akui KIP Abdya Tak Pernah Koordinasi
Pj Bupati Abdya Sunawardi, saat memberi keterangan kepada para wartawan, dalam temu ramah di Cafee Blang Poroh, kawasan Blangpidie, Selasa (29/10).Waspada/Syafrizal

BLANGPIDIE (Waspada): Dalam melaksanakan segala kegiatan tahapan Pilkada 2024, Komisi Independen Pemilihan (KIP), Aceh Barat Daya (Abdya), tidak pernah berkoordinasi dengan Pj Bupati Abdya. Sehingga, sejumlah tahapan Pilkada, orang nomor satu di ‘Nanggroe Breuh Sigupai’ tersebut, sering absen dari kegiatan.

Hal itu diakui Pj Bupati Abdya Sunawardi Selasa (29/10), dalam temu ramah dengan pekerja media di Abdya, di Cafee Blang Poroh, kawasan Jalan Iskandar Muda Blangpidie-Tapak Tuan. “Harusnya tidak boleh demikian. KIP melaksanakan kegiatan tahapan seenaknya saja tanpa koordinasi dengan kami selaku kepala daerah. Imbasnya, kami yang kena bully. Seolah-olah kami mangkir dari kegiatan, yang harusnya wajib kami sukseskan. Karena tugas Pj Bupati adalah menyukseskan Pilkada di daerah masing-masing,” sesalnya.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Laksanakan Tahapan Pilkada, Pj Bupati Akui KIP Abdya Tak Pernah Koordinasi

IKLAN

Dicontohkan Pj Sunawardi, seperti halnya debat kandidat Bupati Abdya yang dilaksanakan KIP Abdya Sabtu (26/10) lalu. Saat itu katanya, pihaknya tidak mengetahui bahwa akan ada debat. Sehingga, pada Jumat sore (27/10) lalu, pihaknya bergerak ke Banda Aceh, dalam rangka menghadiri undangan pelantikan unsur Pimpinan DPRA. “Kita dapat informasi sorenya melalui Adc sudah sampai di Calang Aceh Jaya, tidak mungkin kita balik lagi hanya gegara konsep kacau orang KIP. Sangat tidak profesional,” tegasnya.

Laksanakan Tahapan Pilkada, Pj Bupati Akui KIP Abdya Tak Pernah Koordinasi
Kegiatan temu ramah Pj Bupati Abdya dengan para wartawan yang bertugas di Abdya, di Cafee Blang Poroh, kawasan Blangpidie, Selasa (29/10).Waspada/Syafrizal

Dalam kesempatan itu, Pj Sunawardi juga mengungkapkan, Pemkab Abdya sudah merealisasikan anggaran Pilkada Abdya 2024 sebesar Rp30 miliar lebih, kepada penyelenggara Pemilu. Untuk itu diharapkan, pelaksanaan pesta rakyat di Abdya, dapat berjalan lancar, aman dan damai. “Mudah-mudahan, kegiatan Pilkada berjalan sesuai yang kita harapkan. Siapapun yang terpilih nantinya, itu Bupati Abdya 2024-2029. Yang pastinya, kami selaku Pj saat ini bersikap netral, tidak memihak,” ujarnya.

Ketua KIP Abdya Iswandi SH MH, hingga berita ini diturunkan belum memberi tanggapan. Padahal pesan yang dikirim melalui kontak WhatsAppnya sudah dibaca, dengan conteng biru.(b21)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE