LANGSA (Waspada) : Akibat korsleting listrik, lantai dua rumah milik Ahmat Zakir, 40, warga Dusun Tanjung Jati I Komplek Avina Gampong Seulalah, Kecamatan Langsa Lama, terbakar, sekira pukul 22.40 wib, Kamis (15/8).
Menurut keterangan saksi, Khalid, yang juga anak Ahmat Zakir, menjelaskan pada malam naas itu
sekira pukul 22.40 wib, aliran listrik di rumahnya tiba-tiba padam atau mati, melihat hal tersebut ia nya keluar rumah untuk mengecek meteran listrik rumah.
Lantas, setelah dilakukan pengecekan terhadap meteran listrik dan memeriksa bagian lainnya yang ada di rumah, kemudian didapati bahwa terjadi masalah pada mesin pompa air yang mengeluarkan percikan api, tidak lama kemudian api langsung menyambar bagian lantai dua rumah dan membakar tempat jemuran pakaian laundry.
Senada saksi lain, Kepala Dusun, Aan, mengatakan bahwa warga lainya berdatangan untuk membantu memadamkan api yang dibantu oleh warga lainnya, sementara si ‘jago merah’ terus berkobar membakar bagian atas lantai dua rumah tersebut.
Sedangkan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Langsa, Nursal Syahputra SSTP, menjelaskan pada pukul 23.00 WIB, tiga unit mobil kebakaran tiba dilokasi kejadian, dibantu oleh warga untuk memadamkan api agar tidak membesar dan meluas ke rumah lainnya, yang mana dilokasi tersebut merupakan lokasi perumahan padat penduduk.
Kemudian pada pukul 23.20 WIB, api dapat dipadamkan oleh pihak pemadam kebakaran dan hanya membakar bagian lantai atas dan sebagian barang-barang kegiatan usaha laundry pemilik rumah.
“Belum diketahui jumlah kerugian dan sedang dilakukan pendataan atas musibah ini,” demikian kata Nursal. (crp).