Wakil Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Toba, Candrow Manurung, SH beserta rombongan saat diterima Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Langsa diwakili Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik Data Statistik Boto Pranajaya, ST beserta Kepala Bidang Teknologi komunikasi Informasi Umar Vatriono dan Yuni Mariko Analis Kebijakan Ahli Muda. Waspada/ist
LANGSA (Waspada): Komisi A DPRD Kabupaten Toba kunjungi Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Langsa dalam rangka koordinasi tentang integrasi satu data Indonesia untuk meningkatkan akurasi pengambilan keputusan kebijakan berbasis data yang tepat sasaran sesuai dengan Peraturan Presiden No. 39 Tahun 2019.
Rombongan dipimpin Wakil Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Toba, Candrow Manurung, SH beserta rombongan diterima Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Langsa diwakili Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik Data Statistik Boto Pranajaya, ST beserta Kepala Bidang Teknologi komunikasi Informasi, Umar Vatriono dan Yuni Mariko sebagai Analis Kebijakan Ahli Muda.

Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik Data Statistik Boto Pranajaya, ST, Selasa (5/3) mengatakan, Pemerintah Kota Langsa melalui Dinas Kominfo Langsa mengucapkan terima kasih kepada Wakil Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Toba, Candrow Manurung, SH beserta rombongan sejumlah 12 orang yang sudah mengunjungi Kota Langsa.
Menurutnya, Pemerintah Kota Langsa dan capian yang sudah diperoleh selama ini akan terus ditingkatkan baik satu data Indonesia dan hal lainnya dalam pecapaian terbaik.
Sementara Candrow Manurung dalam pertemuan tersebut memberikan apresiasi apa yang sudah dilakukan pemerintah Kota Langsa. “Mudah-mudahan ini bisa dijadikan referensi serta akan berlanjut lebih intens lagi nantinya ke depan,” tandasnya.(b13)