Scroll Untuk Membaca

AcehHeadlines

KMP Teluk Sinabang Rusak Di Tengah Laut, AH1 Kembali Berlayar

Proses ganti kapal di Pelabuhan Penyeberangan Kolok Sinabang dari KMP Teluk Sinabang ke Ferry KMP Aceh Hebat 1, Minggu (16/7) subuh. Waspada/Ist.
Proses ganti kapal di Pelabuhan Penyeberangan Kolok Sinabang dari KMP Teluk Sinabang ke Ferry KMP Aceh Hebat 1, Minggu (16/7) subuh. Waspada/Ist.

SIGLI (Waspada): Ferry KMP Aceh Hebat 1 yang berhenti berlayar sejak beberapa hari lalu, subuh tadi kembali berlayar dari pelabuhan penyeberangan Kolok, Sinabang menuju Pelabuhan Bubon.

Keberangkatan Ferry KMP Aceh Hebat 1 (AH1) pada waktu yang tak lazim, pukul 5 pagi menggantikan dan membawa penumpang Ferry KMP Teluk Sinabang yang rusak di tengah laut setelah berlayar satu jam pelayaran tadi malam, kemudian balik haluan ke Pelabuhan Penyeberangan Kolok, Sinabang dan tiba tadi pagi

Scroll Untuk Lanjut Membaca

KMP Teluk Sinabang Rusak Di Tengah Laut, AH1 Kembali Berlayar

IKLAN

Koordinator Pelabuhan Penyeberangan, Kolok Sinabang, Hendra Wijaya yang dihubungi Waspada.id via telpon Minggu (16/7) mengatakan penumpang Ferry KMP Aceh Hebat 1 tujuan Bubon Meoulaboh semuanya adalah penumpang Ferry KMP Teluk Sinabang.

Berikut data manifes penumpang Ferry KMP Teluk Sinabang yang kemudian pindah kapal ke AH1, penumpang 319 orang dan kendaraan Gol II 50 unit.

Kemudian kendaraan Golongan IV ,11 unit, Golongan V 16 Unit. Barang, 88 ton dan hewan 15 ekor.

Menurut Hendra Wijaya, selanjutnya Ferry KMP Aceh Hebat 1 sementara waktu akan melayari rute dari dan Ke Pelabuhan Penyeberangan Kolok Sinabang-Bubon Meoulaboh.(b26)

Baca juga:

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE