Scroll Untuk Membaca

Aceh

KIP Langsa Bimtek Dan Simulasi Penggunaan Aplikasi Sirekap Pilkada

KIP Langsa Bimtek Dan Simulasi Penggunaan Aplikasi Sirekap Pilkada
Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi (Rendatin) KIP Kota Langsa, Rahmadhani saat Bimtek dan Simulasi Nasional penggunaan Aplikasi Sistem Informasi Rekapitulasi Pilkada (Sirekap) Pilkada tahun 2024 yang digelar KIP Kota Langsa di aula sekretariat setempat, Sabtu (12/10).Waspada/dede

LANGSA (Waspada): Sebanyak 223 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS) mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) dan Simulasi Nasional penggunaan Aplikasi Sistem Informasi Rekapitulasi Pilkada (Sirekap) Pilkada tahun 2024 yang digelar Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Langsa di aula sekretariat setempat, Sabtu (12/10).

Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi (Rendatin) KIP Kota Langsa, Rahmadhani menyebutkan, aplikasi Sirekap digunakan pada Pilkada tahun 2024 ini sebagai alat bantu rekapitulasi perhitungan suara.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

KIP Langsa Bimtek Dan Simulasi Penggunaan Aplikasi Sirekap Pilkada

IKLAN

Di mana aplikasi Sirekap ini terdiri dari Sirekap Mobile berbasis android yang digunakan oleh KPPS untuk mendokumentasikan C Hasil di TPS dan Sirekap Web yang digunakan oleh PPK, KIP kabupaten/kota serta KIP Provinsi untuk kebutuhan rekapitulasi di masing-masing tingkatan.

“Kita laksanakan uji coba nasional ini selama 2 hari, yakni tanggal 12 dan 13 Oktober 2024 secara nasional sesuai dengan surat KPU RI Nomor : 3471/TIK.02-SD/13/2024 tentang pelaksanaan uji coba Nasional Aplikasi Sirekap Pilkada Tahun 2024,” katanya.

Kemudian, untuk peserta yang mengikuti uji coba aplikasi Sirekap ini sebanyak 25 orang berasal dari PPK se-Kota Langsa dan 198 PPS dari masing-masing desa se-Kota Langsa. Kemudian masing-masing peserta sudah diberikan akun sementara untuk uji coba nasional aplikasi Sirekap Pilkada tahun 2024.

KIP Langsa Bimtek Dan Simulasi Penggunaan Aplikasi Sirekap Pilkada

Rahmadhani berharap PPK, PPS harus serius dalam mengikuti bimtek ini karena mereka akan bertindak sebagai radio bagi KPPS dalam pelaksanaan pemilu. Selain itu, aplikasi Sirekap dirancang untuk mendukung penghitungan suara pilkada tahun 2024.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga mengapresiasi kerja keras Pantarlih, PPK dan PPS dalam pemutakhiran data pemilih. Sekaligus mengingatkan pentingnya menjaga integritas dan netralitas di tengah suasana politik yang semakin memanas. “Sebagai penyelenggara, kita harus menjaga integritas dan netralitas,” tandasnya.

Hadir pada kegiatan tersebut Ketua Divisi Hukum KIP Kota Langsa, Bahtiar, Sekretaris KIP Kota Langsa H. Muhammad Dahlan, Kasubag Perencanaan, Data dan Informasi, Ruslan dan para staf sekretariat KIP Kota Langsa.(b13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE