Scroll Untuk Membaca

Aceh

Keude Kumuneng Juara Umum FASI

Panitia, Muspika, Pengurus BKPRMI Idi Tunong dan BKPRMI Aceh Timur berfoto dengan peserta yang menjadi pemenang FASI II Tingkat Kecamatan Idi Tunong, Kabupaten Aceh Timur, Senin (29/7) malam. Waspada/H. Muhammad Ishak
Panitia, Muspika, Pengurus BKPRMI Idi Tunong dan BKPRMI Aceh Timur berfoto dengan peserta yang menjadi pemenang FASI II Tingkat Kecamatan Idi Tunong, Kabupaten Aceh Timur, Senin (29/7) malam. Waspada/H. Muhammad Ishak

IDI (Waspada): Setelah mengumpulkan nilai maksimal dengan bobot 50, Gampong Keude Kumuneng sukses menjadi Juara Umum Festival Anak Saleh Indonesia (FASI) II yang diselenggarakan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) bekerjasama dengan Muspika Idi Tunong, 27-29 Juli 2024.

Sebagai posisi kedua ditempati Gampong Paya Awee dengan nilai 26. Peringkat ketiga diduduki Gampong Buket Teukuh dengan nilai 22, posisi keempat dan kelima diraih Kumuneng Lhok dengan nilai 19 dan Gampong Kumuneng dengan nilai 17.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Keude Kumuneng Juara Umum FASI

IKLAN

Selanjutnya posisi keenam diduduki Gampong Lhok dengan nilai 15 dan peringkat ketujuh bersama ditempati Seuneubok Buya dan Seuneubok Teupin Panah dengan nilai 13 serta ututan kedelapan ditempati Seuneubok Meureudu serta posisi kesembilan ditempati Bantayan Barat dengan nilai 10.

Camat Idi Tunong, Tgk Baihaqi, S.Ag, ketika menutup FASI II mengapresiasi pengurus BKPRMI, baik pengurus kecamatan maupun kabupaten, karena telah menyukseskan secara bersama-sama kegiatan FASI. “Insya Allah FASI ini akan kita jadikan agenda rutin Idi Tunong, karena antusias wali santri dan semangat santri dalam menyalurkan bakatnya sangat tinggi,” katanya.

Ketua DPK BKPRMI Idi Tunong, Tgk Nurdin A. Djalil, dalam kesempatan itu sangat bersyukur atas kebersamaan panitia selama kegiatan berlangsung, sehingga perlombaan demi perlombaan berjalan lancar sesuai dengam jadwal yang telah ditetapkan. “Kami pengurus BKPRMI ikut bangga dengan kekompakan para keuchik (kepala desa–red) bersama muspika, sehingga FASI II ini sukses terselenggara di Idi Tunong,” kata Nurdin A. Djalil.

Wakil Ketua II DPD BKPRMI Aceh Timur, Tgk. Ridwan Idy, M.Pd, dalam kesempatan itu berharap peserta utusan desa yang menang tidak bangga dengan prestasinya. Begitu juga dengan peserta yang kalah agar jangan bersedih, karena kekalahan adalah kemenangan yang tertunda. “Oleh karena itu, para santri agar terus belajar untuk menjadi yang terbaik,” pungkas Ridwan Idy. (b11).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE