BIREUEN (Waspada): Mengantisipasi kekurangan darah di Kabupaten Bireuen Palang Merah Indonesia (PMI) Bireuen, melaksanakan kegiatan donor darah sebagai agenda rutin di Kabupaten Bireuen.
“Kegiatan yang kita laksanakan pada hari ini, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat Bireuen yang membutuhkan darah serta mengantisipasi kekurangan darah di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Fauziah Bireuen,” kata Ketua PMI Bireuen, Edi Saputra, pada kegiatan donor darah, di jalan protokol, Kecamatan Kota Juang.
Dalam kesempatan tersebut, dia mengajak masyarakat Bireuen agar berpartisipasi dalam hal membantu untuk mendonorkan darah mereka di tempat donor darah yang telah disediakan baik itu yang di gelar oleh PMI maupun organisasi organisasi lainnya, dikarnakan kebutuhan darah di kabupaten Bireuen tidak akan pernah cukup, maka dengan ada kegiatan seperti ini setidaknya bisa teratasi.

“Kepada masyarakat, yang kesehatannya memungkinkan, yang bisa mendonorkan darahnya maka donorkankanlah darahnya. Hari ini kita membantu orang lain, maka saat kita membutuhkan maka Allah pasti akan membantu kita,” ajak pria yang akrab disapa Edi Obama itu.
Kegiatan yang dilaksanakan PMI Kabupaten Bireuen, bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD dr Fauziah Bireuen tersebut, masyarakat begitu antusias mendonorkan dan menyumbangkan darahnya pada kegiatan yang dilaksanakan setengah hari itu di pusat Kota Juang Kabupaten Bireuen.
“Kita menargetkan 100 kantong darah, pada kegiatan yang kita laksanakan pada hari ini, bila ada kekurangan darah dalam bulan suci Ramadan dengan ini semoga bisa tercukupi,” harap Ketua PMI Bireuen, Edi Saputra. (czan)