Scroll Untuk Membaca

Aceh

Kerjasama Guru SD, SMP Lae Ikan Gelar Peringatan Isra Mikraj 

Kerjasama Guru SD, SMP Lae Ikan Gelar Peringatan Isra Mikraj 
SUASANA Peringatan Isra Mikraj di SDN Lae Ikan. (Waspada/Ist)

SUBULUSSALAM (Waspada): Kerjasama para guru SDN dan SMPN 2 Penanggalan di Kampong Lae Ikan, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam sukses menggelar Peringatan Isra Mikraj di SDN Lae Ikan, Sabtu (18/3).

Menurut Kepala SMPN 2 Penanggalan, Lukman Padang, S.PdI kepada Waspada, selain kerjasama antarkedua unsur sekolah yang berdekatan itu, sejumlah mahasiswa yang sedang Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sana terlibat langsung dalam kepanitiaan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kerjasama Guru SD, SMP Lae Ikan Gelar Peringatan Isra Mikraj 

IKLAN

Dikatakan, semarak peringatan Isra Mikraj di sana sekaligus menjadi momentum silaturahmi antarjajaran guru dan warga setempat dalam menyambut bulan suci ramadan 1444 Hijriah tahun ini.

Menirukan Ustaz Khaidir dalam tausiyah Isra Mikraj mengingatkan jika pengabdian seorang guru dalam mendidik anak mutlak diperlukan. Karenanya, salah satu kunci keberhasilan guru membina anak atau siswa agar menjadi ladang pahala adalah ikhlas menjalankan tugas dan kewajiban profesi guru.

Soal pesan moral dari peristiwa Isra Mikraj, kaum muslimin diingatkan pentingnya menunaikan kewajiban salat lima waktu sehari semalam. Kualitas ibadah, terutama salat dipastikan harus terus meningkat seiring perjalanan waktu, terlebih rutin setiap tahun kaum muslimin memperingati peristiwa Isra Mikraj. (b17)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE