LANGSA (Waspada): Tingkatkan sinergisitas informasi publik, Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) Lhokseumawe kunjungi kantor Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Langsa, Kamis (18/7) sore.
Kehadiran Kepala Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) Lhokseumawe, Antoni, S.Sos dan diterima Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Langsa Muzammil, SSTP. MSP beserta Sekretaris Diskominfo Langsa, Saifuddin Zuhri,SE didampingi Kepala Bidang Infromasi Komunikasi Publik Data Statistik Boto Pranajaya, ST, Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Umar Vatriono, Amd.
Dalam kesempatan itu, Antoni mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pj Wali Kota Langsa, Syaridin, S.Pd. M.Pd melalui Dinas Kominfo Langsa yang selama ini telah menjalin hubungan yang erat dan terus bersinergi di dalam penyampaian informasi publik. Apalagi, saat ini capaian yang diperoleh Kota Langsa yang semakin pesat.
Dijelaskan Antoni lagi, RRI dengan Frekwensi FM 89,3 MHz Pro-1(Satu) dan FM 95,2 MHz Pro-2(Dua) menjangkau siaran mulai dari wilayah Kota Lhokseumawe, Kabupaten Aceh Utara, Kabupaten Bireuen, Kabupaten Aceh Timur dan Kota Langsa.
“Dengan luasnya cakupan siaran tersebut masyarakat luas dapat menikmati chanel informasi tentang Kota Langsa, ditambah lagi RRI Digital dapat didengar langsung melalui Android. Jadi, masyarakat lebih mudah kapan dan dimanapun bisa mendengar siaran RRI melalui RRI Digital. Tentunya, pihaknya berharap sinergi ini akan dilanjutkanm Insya Allah,” ujar Antoni.
Sementara Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Langsa Muzammil, SSTP. MSP mengucapkan terimakasih kepada kepala LPP RRI Lhokseumawe yang telah berkunjung ke Kominfo Kota Langsa dalam menjalin hubungan erat silaturrahmi yang sudah berjalan selama ini.
*Atas kerjasama tersebut pihaknya berharap sinergi terus berjalan dan RRI Lhokseumawe terus menerus menyampaikan informasi publik tentang kota Langsa,” tandas Muzammil.(b13)