SIMEULUE (Waspada): Kapolres Simeulue AKBP Sujoko, S.Ik, MH bersama pejabat utamanya (PJU) melakukan pertemuan/silaturahmi dengan ulama dan unsur-unsur tokoh masyarakat pulau itu.
Humas Polres dalam siaran persnya menjelaskan, komunikasi yang dilakukan oleh Kapolres Sujoko, Kamis (7/9), “dengan FKUB, Toga, Toda, Tomas,” demikian tulisnya.
Kegiatan berlangsung di Aula/Joglo Polres Simeulue berjalan lancar dan penuh keakraban.
Menurut Humas, tujuan kegiatan selain karena kemauan Kapolres yang ingin mencari saudara di mana hal itu juga pernah disampaikannya kepada Waspada.id, bahwa dalam menjalankan tugas di Pulau Simeulue yang ingin dicari adalah kawan dan saudara sebanyak-banyaknya, tidak ingin mencari musuh, juga dalam rangka memelihara Harkamtibmas guna mendukung terciptanya situasi yang kondusif menuju Pemilu yang damai.
Menanggapi atusiasme para Tomas yang hadir, Kapolres Sujoko mengucapkan terima kasih.
“Kami sangat senang dan berterima kasih atas kesedian para tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat dan Da,i yang bisa hadir pada pertemuan hari ini meskipun pertemuannya sederhana tapi sangat bermakna, dan moga-moga pertemuan seperti tidak hanya terjadi pada hari ini saja namun dapat kita lakukan secara kontinyu,” jelasnya.
Kapolres juga mengharapkan kepada tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama dan Da,i untuk mencegah terjadinya konflik sosial antarumat beragama yang sempat terjadi beberapa waktu lalu di sejumlah wilayah di luar Simeulue.
Selain itu dia juga mengajak tokoh agama dan masyarakat untuk dapat berpartisipasi membantu tugas kepolisian khususnya Polres Simeulue dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dalam rangka menyambut Pemilu tahun 2024 yang akan datang.
Silaturahmi inipun diharapkan mampu menyerap aspirasi dan menekan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Kami tidak bisa menjaga Kabupaten Simeulue sendirian tanpa adanya doa, dukungan dan bantuan dari para tokoh agama dan para ulama yang ada di Kabupaten Simeulue,” terang Kapolres. (b26)