Scroll Untuk Membaca

Aceh

Kapolres-Dandim Besuk Kapolsek-Istri TNI Di RSUD Datu Beru

SERAHKAN BINGKISAN: Kapolres Aceh Timur AKBP Dody Indra Eka Putra SIK, menyerahkan bingkisan ketika mengunjungi istri dari personel TNI yang sedang menjalani perawatan di RSUD Datu Beru Takengon, Aceh Tengah, Rabu (3/5). Waspada/Ist.
SERAHKAN BINGKISAN: Kapolres Aceh Timur AKBP Dody Indra Eka Putra SIK, menyerahkan bingkisan ketika mengunjungi istri dari personel TNI yang sedang menjalani perawatan di RSUD Datu Beru Takengon, Aceh Tengah, Rabu (3/5). Waspada/Ist.
Kecil Besar
14px

TAKENGON (Waspada): Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra, SIK, beserta Dandim 0106/Aceh Tengah Letkol Inf Kurniawan Agung Sancoyo, menjenguk Kapolsek Jagong Jeget Iptu Suhadi dan Ibu Persit istri dari Serda Amran, yang sedang menjalani perawatan di RSUD Datu Beru Takengon, Aceh Tengah, Rabu (3/5).

“Ini sebagai wujud kepedulian sekaligus memberikan dukungan moral dan motivasi untuk personil Polri maupun istri dari personil TNI yang sedang menjalani perawatan kesehatan,” kata Kapolres Aceh Timur AKBP Dody Indra Eka Putra, SIK, MH.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kapolres-Dandim Besuk Kapolsek-Istri TNI Di RSUD Datu Beru

IKLAN
Kapolres-Dandim Besuk Kapolsek-Istri TNI Di RSUD Datu Beru

Diharapkan, personel yang sakit segera pulih dan bisa kembali bertugas seperti biasa. Begitu juga dengan ibu persit agar diberikan kesembuhan. “Kunjungan ini agar bisa memberikan dampak positif kepada personil maupun istri personil TNI/Polri, agar terus bersemangat dan berjuang dari penyakit yang dialami,” kata kapolres.

Disisi lain, kehadirannya bersama Dandim 0106/Aceh Tengah juga sebagai bentuk mengaplikasian soliditas dan sinergitas TNI/Polri guna meningkatkan dan mempererat tali persaudaraan. “Sinergisitas kita harap menjadi kekuatan dalam menjaga kamtibmas di Aceh Tengah,” demikian AKBP Dody Indra Eka Putra SIK. (b11).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE