ACEH TAMIANG (Waspada): Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muliadi, SH, MH, optimis dampingi Program Tanaman Pekarangan Bergizi (PTPB) bagi rumah tangga. Kegiatan dalam rangka sukseskan program asta cita Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.
Komitmen Kapolres Aceh Tamiang itu atas dasar instruksi Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo melalui Kapolda Aceh dan jajaran dalam rangka penguatan ketahanan pangan nasional sehingga berpeluang tekan inflasi ekonomi, khususnya bagi rumah tangga.
Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muliadi pada Jumat (25/4) menyampaikan, penguatan pendampingan tanaman pekarangan adalah salah satu langkah strategis untuk membantu dan mengedukasi masyarakat, khususnya rumah tangga dalam pemanfaatan lahan telantar agar produktif dan berdampak peroleh penghasilan.
“Kami telah instruksikan kepada seluruh Bhabinkamtibmas di seluruh jajaran dalam wilayah hukum Polres Aceh Tamiang agar melaksanakan kegiatan tersebut, selain mereka melaksanakan tugas pokok dan fungsinya,” kata AKBP Muliadi.
AKBP Muliadi menyebutkan, laporan diterima dari Polsek jajaran, berbagai metode dapat lakukan untuk mengefisienkan lahan pekarangan untuk menanam tanaman pangan bergizi disetiap rumah tangga masyarakat, termasuk menggunakan sistem penamaan gunakan pot bunga dan polybek.
“Pola ini sangat efektif dilakukan untuk menciptakan pemenuhan kebutuhan rumah tangga dan berdaya ekonomi dari hasil panen tanaman pangan bergizi tersebut meskipun dalam skala kecil, tetap dapat terbantu setiap rumah tangga,” jelas AKBP Muliadi sembari menambahkan, apabila setiap rumah tangga efektif laksanakan PTPB itu, penguatan ketahanan pangan nasional dan penekanan inflasi ekonomi rakyat akan berhasil meskipun secara bertahap, namun pasti.(b15)